Buka Musda KBB Kaltim-Kaltara, Irianto Ajak Manfaatkan Momen Ramadan

id ,

Buka Musda KBB Kaltim-Kaltara, Irianto Ajak Manfaatkan Momen Ramadan

MUSDA KE IV : Gubernur Kaltara, Dr H Irianto Lambrie yang juga selaku Ketua Kerukunan Bubuhan Banjar Kalimantan Timur Kalimantan Utara (KBB-Kaltim Kaltara) menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) ke IV KBB Kaltim Kaltara, Jumat (2/6). (dok humas)

Balikpapan (Antara News Kaltara) - Gubernur Kaltara, Dr H Irianto Lambrie berharap agar Kerukunan Bubuhan Banjar Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (KBB-Kaltim Kaltara) dapat terus meningkatkan silaturahmi. Demikian disampaikannya, saat menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) ske IV KBB-Kaltim Kaltara, Jumat (2/6) sore.

Hadirnya, KBB-Kaltim Kaltara, dinilai Irianto merupakan salah satu wadah yang bisa meningkatkan silaturahmi. Tidak hanya sesama bubuhan banjar, namun juga kepada seluruh masyarakat yang ada di Indonesia, khususnya Kaltim dan Kaltara.

“Wadah silaturahmi ini sangat penting untuk memberikan kontribusi kepada negara ini. Selain itu hadirnya wadah ini dapat memperkuat kesalehan sosial kita,” ujar Irianto yang juga selaku Ketua KBB-Kaltim Kaltara.

Selain itu, Irianto juga mengajak agar seluruh pihak dapat memanfaatkan momentum ramadan sebagia ajang untuk memperbaiki diri. Sehingga, ketika menjadi pribadi yang baik, tentu akan berdampak positif bagi kehidupan pribadi maupun bermasyarakat.

“Momen ramadan kami harapkan dapat menjadi upaya kita untuk memperbaiki diri, agar ibadah puasa kita dapat membawa kita ke arah yang lebih baik dan diterima oleh Allah SWT,” harapnya.