Tarakan (ANTARA) - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Utara, Andi Santiaji mengatakan banjir yang terjadi di pedalaman Kabupaten Bulungan dan Malinau saat ini debit air mengalami peningkatan.
"Kondisinya kelihatan ada peningkatan, laporan terakhir kalau di Bulungan sudah mencapai tujuh meter dan Malinau setinggi lima meter," kata Andi saat dihubungi Antara di Tarakan, Kamis.
Saat ini, pihak BPBD terus melakukan pemantauan dan menunggu laporan dari Kabupaten. Serta tidak ada ditemukan korban jiwa.
Selain itu, belum diketahui jumlah kerugian serta jumlah kepala keluarga yang tertimpa musibah banjir ini.
Sementara itu informasi dari Taruna Siaga Bencana (Tagana) bahwa Kabupaten Malinau untuk wilayah Pujungan dan Bahau
Kondisi hari ini mengalami peningkatan ketinggian permukaan air sungai (banjir) mencapai lima meter dari normal permukaan air sungai, dan kondisi masih aman.
Sedangkan di Kabupaten Bulungan wilayah Kecamatan Peso kondisi Sungai Kayan hari ini mengalami peningkatan ketinggian permukaan air sungai dengan ketinggian mencapai tujuh meter dari normal permukaan air sungai.
Kondisi masih aman di wilayah Kecamatan Peso, waspada di wilayah hilir Sungai Kayan.
Kondisi Sungai Kayan di Kecamatan Peso, Bulungan, Kamis (8/4) mengalami peningkatan setinggi tujuh meter dari normal. Dokumen Tagana Provinsi Kaltara.
Baca juga: Korban meninggal akibat banjir di NTT dan NTB capai 119 orang
Berita Terkait
211 orang tewas akibat banjir Spanyol
Senin, 4 November 2024 12:23
Isu Banjir Perbatasan Jadi Pembahasan Prioritas Sosek Malindo
Jumat, 28 Juni 2024 7:53
Kepolisian Patroli Banjir di Beberapa Desa di Kecamatan Tanjung Palas Timur
Minggu, 23 Juni 2024 14:42
SKK Migas-KKKS Berikan Bantuan Bencana Banjir dan Longsor di Mahulu dan Kubar
Rabu, 5 Juni 2024 14:51
Pertamina Salurkan Bantuan Banjir di Mahakam Ulu
Rabu, 29 Mei 2024 7:35
BPBD: Banjir landa delapan titik di Kota Sukabumi
Jumat, 17 Mei 2024 6:30
Personel Polres Malinau Evakuasi Korban Banjir di Dua Desa
Kamis, 16 Mei 2024 19:11
BNPB: Total 67 orang meninggal dunia dalam bencana banjir lahar Marapi
Kamis, 16 Mei 2024 10:05