cccc
Jakarta (ANTARA News) - Demi mensosialisasikan kampanye kontrasepsi, PT Bayer Indonesia membuat rangkaian acara edukasi keluarga berencana bernama "Ask The Lady".

Acara ini bertujuan membantu perempuan dapat berperan baik dalam keluarga dan masyarakat dengan memiliki rencana yang matang dalam memiliki keturunan. 

"Ask The Lady" adalah kelanjutan dari program Duta Oral Contraception (Duta OC) yang mensosialisasikan kontrasepsi oral, pil KB. 

Acara yang bekerjasama dengan Ikatan Bidan Indonesia, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional, Asia Pacific Council on Contraception, serta Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia itu berlangsung simultan di beberapa kota. 

"Ask The Lady" akan menyapa Jakarta pada 15-16 Februari 2013, Bandung (20-21 April 2013), Semarang (14-15 Juni 2013), dan Surabaya (5-6 Juli 2013) dan puncaknya akan berlangsung pada Oktober 2013, demikian rilis perusaahan itu, Jumat.

Selain pil KB, metode kontrasepsi dapat berupa kondom, implan, suntik, koyo kontrasepsi (patch), diafragma dan cap, vasektomi, dan tubektomi.

(nan)

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2012