Banjarmasin (ANTARA) - Kloter ketiga embarkasi haji Banjarmasin, Kalimantan Selatan dari Kabupaten Banjar akan diberangkatkan Sabtu dinihari atau sekitar pukul 03.30 WITA dari Bandara Syamsuddin Noor ke Madinah, Arab Saudi.

Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan H Noor Fahmi melalui Kasi Pembina Haji Hidayaturrahman di Banjarmasin, Jumat, mengungkapkan, kloter ketiga akan penuh atau sesuai kuota sebanyak 325 orang bersama petugas haji.

"Dengan terbangnya kloter ketiga ini, artinya hampir seribu Calhaj daerah kita sudah diberangkatkan di Madinah," tuturnya.

Menurut dia, ada tujuh kloter dari 13 kloter dengan jumlah Calhaj 4.136 orang  di Embarkasi haji Banjarmasin yang masuk keberangkatan gelombang pertama haji untuk langsung ke Madinah, Arab Saudi.

"Para Calhaj akan tinggal dan menunaikan ibadah haji di Kota Madinah Al Munawwarah itu selama delapan hari," paparnya.

Setelah itu, para Calhaj akan bergerak ke Kota Suci Makkah untuk menunaikan Fardu Haji, baik tawaf dan wukup nantinya.

Menurut Dayat, sebelum berangkat para Calhaj sudah dibekali manasik haji, termasuk juga peraturan dan keselamatan haji saat di tanah suci.

Sebagaimana yang diamanatkan Kepala Kanwil Kemenag Kalsel H Noor Fahmi, ungkap Dayat untuk para Calhaj sebelum diberangkatkan, yakni, para agar menjaga kesehatan selama di Tanah Suci terutama menjelang puncak haji wukuf di Arafah, Muzdalifah Dan Mina (Armuzna).

Apalagi lagi cuaca di Tanah Suci cukup panas mencapai 48 derajat celsius yang bisa menyebabkan  dehidrasi dan cepat lelah.

Karenanya Calhaj diimbau banyak minum air putih dan mengurangi aktivitas di luar ibadah.

“Utamakan ibadah wajib dari pada ibadah sunnah dan utamakan syahnya ibadah dari pada hal-hal yang bersifat afdlaliyyah," katanya.  

Baca juga: JCH Kalsel di Madinah dalam kondisi baik
Baca juga: Tiga calhaj kloter pertama Kalsel ditunda berangkat
Baca juga: Calhaj kloter pertama masuk asrama Embarkasi Banjarmasin




 

Pewarta: Sukarli
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2019