Tanjung Selor (ANTARA) - Jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara), dengan dipimpin langsung oleh Sekretaris Provinsi (Sekprov) H Suriansyah, menggelar rapat bersama Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) pada Jumat (24/1) lalu. Rapat ini untuk memantapkan persiapan gelaran Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-5 tingkat Provinsi Kaltara 2020 dan MTQ tingkat Nasional di Padang, Sumatera Barat.

Dalam pertemuan itu Sekprov mengungkapkan, sebelum pelaksanaan MTQ tingkat provinsi, MTQ tingkat kabupaten/kota se-Kaltara terlebih dahulu harus digelar. Diharapkan, paling lambat dilaksanakan pada akhir Maret tahun ini. Hal ini mengingat, kemungkinan gelaran MTQ ke-5 tingkat provinsi bakal dimajukan.

Disebutkan, pelaksanaan MTQ tingkat provinsi rencananya akan dilaksanakan pada minggu pertama atau minggu kedua April 2020 di Kabupaten Malinau. “Hal ini mengacu pada kalender akademik dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltara, tentang jadwal Ujian Nasional (UN). Kita majukan supaya waktu peserta tidak terjadi benturan dengan ujian. Karena diketahui, ada peserta yang juga merupakan siswa,” jelasnya.

Sebagai informasi, cabang dan golongan MTQ ke-5 Tingkat Provinsi Kaltara yang dimusabaqahkan mengacu pada Petunjuk Teknis (Juknis) pelaksanaan MTQ tingkat Nasional ke-28 di Padang Provinsi Sumatera Barat. Jadwal MTQ nasional sendiri akan diselenggarakan pada Juli 2020 dengan lokasi pembukaan di Stadiun Utara, Sikabu, Padang Pariaman.

Selain Sekprov dan Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra), rapat ini dihadiri oleh Ketua I dan II LPTQ Kaltara dan dari Disdikbud Kaltara. Pertemuan lanjutan akan digelar, dengan menghadirkan panitia penyelenggara dari Malinau.

Baca juga: MTQ Ke-5 akan Digelar di Malinau


Pewarta : Amelia
Uploader : Firsta Susan Ferdiany
Copyright © ANTARA 2024