MTQ Diharapkan Memotivasi Generasi Muda

id Pemkab Bulungan

MTQ Diharapkan Memotivasi Generasi Muda

Sekretaris Daerah (Sekda), Risdianto, S.Pi, M.Si selaku Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) secara resmi menutup MTQ ke 50 tahun 2025 tingkat Kabupaten Bulungan di arena utama halaman Masjid Al-Muhajirin Desa Panca Agung, Kecamatan Tanjung Palas Utara pada Kamis malam (30/1). (ANTARA/HO-DKIP Bulungan)

Tanjung Selor (ANTARA) - Setelah dibuka oleh Bupati pada Senin (27/10), Sekretaris Daerah (Sekda), Risdianto, S.Pi, M.Si selaku Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) secara resmi menutup MTQ ke 50 tahun 2025 tingkat Kabupaten Bulungan di arena utama halaman Masjid Al-Muhajirin Desa Panca Agung, Kecamatan Tanjung Palas Utara pada Kamis malam (30/1).

Sekda berharap, kegiatan MTQ dapat memperkuat kecintaan serta memotivasi generasi muda untuk terus belajar, berprestasi dan menjadikan Al Quran sebagai pedoman hidup.

MTQ ke 50 tingkat kabupaten tahun ini menobatkan Kafilah Kecamatan Tanjung Selor sebagai juara 1 sekaligus juara umum, Kafilah Tanjung Palas Timur sebagai juara 2 dan Kafilah Tanjung Palas sebagai juara 3. Sementara untuk MTQ ke 51 kabupaten tahun depan akan dilaksanakan di Kecamatan Tanjung Palas Tengah sebagai tuan rumah.

Sekda menyampaikan selamat kepada para juara yang ke depannya diharap mampu mengharumkan Kabupaten Bulungan di tingkat provinsi hingga nasional. Bagi yang belum berhasil, Sekda berpesan agar tidak berkecil hati dan menjadikan pengalaman ini sebagai pelajaran berharga untuk berusaha lebih baik di masa mendatang.

”Karena dalam MTQ, yang terpenting bukan hanya kemenangan, tetapi keikhlasan, semangat, dan cinta kita terhadap Al-Qur’an,” pesannya. Sekda juga menyampaikan terima kasih kepada Dewan Hakim yang telah menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan keadilan, serta kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini dengan lancar dan meriah.

”Semoga semangat kebersamaan dan religiusitas yang lahir dari MTQ ke-50 ini dapat terus kita pelihara dalam kehidupan bermasyarakat, serta menjadi energi positif dalam membangun Kabupaten Bulungan,” ujarnya.
Baca juga: Industri Kreatif Tonjolkan Keunikan Budaya Lokal
Baca juga: Makna Politik yang Cerdas, Etis dan Bertanggungjawab

Pewarta :
Editor : Susylo Asmalyah
COPYRIGHT © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.