Bank Indonesia Gelar Aksi Tanam Pohon di Kawasan Gunung Putih

id Pemkab Bulungan

Bank Indonesia Gelar Aksi Tanam Pohon di Kawasan Gunung Putih

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-12 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) dan menyongsong pelaksanaan Karya Kreatif Benuanta (KKB) 2025, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kaltara melaksanakan kegiatan penanaman pohon di kawasan Gunung Putih, Kecamatan Tanjung Palas pada Selasa (11/11).  (ANTARA/HO-DKIP Bulungan)

Tanjung Selor (ANTARA) - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-12 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) dan menyongsong pelaksanaan Karya Kreatif Benuanta (KKB) 2025, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kaltara melaksanakan kegiatan penanaman pohon di kawasan Gunung Putih, Kecamatan Tanjung Palas pada Selasa (11/11). Kegiatan turut dihadiri Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Pemkab, HM Zulkifli Salim, SE, M.Si.

Kegiatan penanaman pohon ini sebagai bagian dari upaya offset karbon (mengurangi emisi) dan wujud komitmen terhadap kelestarian lingkungan. Sesuai dengan komitmen nasional untuk mencapai Net Zero Emission 2060.

Tercatat sebanyak 300 bibit pohon endemik yang ditanam, yang berdasarkan kajian memiliki potensi kolektif untuk menyerap hingga 1.500 ton CO² sepanjang masa hidupnya. Hal ini diharapkan berkontribusi langsung pada pengurangan jejak emisi di Kalimantan Utara.

”Aksi penanaman pohon ini tidak hanya berfungsi sebagai kegiatan lingkungan, tetapi juga diharapkan menjadi penguatan destinasi wisata Gunung Putih sebagai ikon pariwisata alam dan budaya Kabupaten Bulungan,” terang Kepala Perwakilan BI Provinsi Kaltara, Hasiando G Malik.

Dilanjutkan, menanam pohon hari ini berarti menanam harapan untuk masa depan yang lebih hijau, lebih sehat, dan lebih berkelanjutan bagi anak cucu kita.

Baca juga: Bupati Bulungan Sampaikan Jawaban Pemerintah terkait Rancangan APBD 2026
Baca juga: Persyaratan PBG dan SLF untuk Keselamatan dan Kelayakan Bangunan bagi Masyarakat

Pewarta :
Editor : Susylo Asmalyah
COPYRIGHT © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.