Tanjung Selor (ANTARA) - Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Bulungan, Sri Nurhandayani Syarwani bersama Dinas Kesehatan melaksanakan kegiatan peningkatan kader kesehatan di Desa Salimbatu, Kecamatan Tanjung Palas Tengah baru-baru ini.
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya bersama dalam menurunkan Angka Kematian Ibu (AKI), Angka Kematian Bayi (AKB) serta prevalensi stunting di wilayah Bulungan.
Ketua TP PKK Bulungan menyampaikan bahwa peran kader kesehatan di tingkat desa sangat penting sebagai ujung tombak dalam mendeteksi dini masalah kesehatan ibu dan anak.
”Kader PKK maupun kesehatan di tingkat desa adalah garda terdepan yang berinteraksi langsung dengan masyarakat,” ujarnya.
Dengan peningkatan kapasitas ini, diharapkan para kader lebih terampil dalam memberikan edukasi, pendampingan serta melakukan deteksi dini terhadap resiko kehamilan dan pertumbuhan anak.
Ketua TP PKK juga menegaskan, penurunan AKI, AKB dan stunting tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah. Tapi juga memerlukan sinergi lintas sektor dan partisipasi aktif masyarakat, terutama keluarga.
”Kami mengajak seluruh masyarakat, terutama para ibu dan keluarga untuk lebih peduli terhadap kesehatan ibu hamil dan anak,” ucapnya.
Baca juga: Asisten I Pemkab Bulungan Ikuti Ziarah ke Makam Pahlawan Telabang Bangsa
Baca juga: Perjuangan Masa Kini dengan Ilmu,Empati dan Pengabdian