Tanjung Selor (ANTARA) - Menyikapi musibah kebakaran yang menimpa warga Sebengkok, Tarakan Tangah, Kota Tarakan, Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr H Irianto Lambrie menginstruksikan kepada jajarannya, dalam hal ini OPD (Organisasi Perangkat Daerah) yang terkait, untuk mengambil langkah sigap untuk menangani para korban. “Kepada Asisten I, Kepala Badan Kesbangpol, Kadis Sosial, Kepala Pelaksana BPBD dan Karo Kesra, segera ambil langkah yang diperlukan untuk membantu korban kebakaran di Pasar Batu Tarakan. Pantau perkembangan, laporkan ke Gubernur,” tegas Irianto melalui instruksinya kepada kepala OPD terkait.

Menindaklanjuti intruksi tersebut, respons cepat pun telah dilakukan. Meski belum turun langsung turut membantu melakukan penanganan, karena masih menjadi kewenangan instansi terkait di Kota Tarakan, Pemprov dalam hal ini, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Sosial terus melakukan koordinasi dengan instansi terkait di Kota Tarakan.

Kepala Dinas Sosial Kaltara Heri Rudiono mengatakan, pasca kebakaran kemarin, Dinas Sosial Tarakan dan Provinsi, beserta Tagana (Tanggap Darurat Bencana) di bawah koordinasi Pemkot Tarakan, telah melakukan pendataan terkait data keluarga yang kena musibah. “Dapur umum besok pagi (hari ini, Red) mulai dibuka. Untuk keperluan logistik sudah standby di Dinsos Tarakan. Kami juga sudah tugaskan staf Dinsos Provinsi untuk memantau. Dan apabila kekurangan logistik di Dinsos Tarakan, akan kami akan kirim besok (hari ini, Red), sesuai ketersediaan logistik kita,” kata Heri.

Senada dengan Heri, disampaikan oleh Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Kaltara, Mohammad Pandi. Disampaikan, musibah kebakaran sebenarnya bukan di ranah BPBD. Karena bukan bencana. Namun demikian, pihaknya bersifat membantu.

Saat ini, kata Pandi, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan BPBD Kota Tarakan. “Kita siap membantu, namun untuk saat ini kita masih menunggu dari BPBD Tarakan. Untuk bantuan kita siap, buffer stock jug masih ada. Namun sekali lagi, masih tunggu informasi lebih lanjut dari BPBD Tarakan. Yang jelas kita selalu berkoordinasi,” kata Pandi singkat.

Seperti diketahui, kebakaran yang menghanguskan ratusan rumah terjadi di Pasar Batu, Kelurahan Sebengkok RT 24 Tarakan Tengah pada Senin (20/1). Warga yang menjadi korban, sebagian mengungsi di beberapa titik.


Pewarta : Muh Iqbal
Uploader : Firsta Susan Ferdiany
Copyright © ANTARA 2024