Tarakan (ANTARA) - General Manager Telkom Kalimantan Utara, Kasirun, menyalurkan dan menyerahkan Program Loyalty Donasi IndiHome Berbagi Berkah dalam bentuk 100 paket sembako, Rabu (20/5).
"Telkom mengajak pelanggan turut serta peduli terhadap penanganan wabah COVID-19 di Indonesia melalui Program Loyalty Donasi IndiHome Berbagi Berkah," kata Kasirun dalam siaran pers diterima di Tarakan, Kamis.
Pelanggan dapat memberikan donasi dengan cara redeem POIN pada aplikasi myIndiHome dimana setiap penukaran 100 POIN myIndiHome setara dengan donasi sebesar Rp10.000.
Program ini merupakan kelanjutan dari program IndiHome Lawan Covid-19 tahap 1 periode 25 Maret – 30 April 2020 yang telah terkumpul sebesar Rp500 juta secara Nasional dan disalurkan dalam bentuk baju APD, masker medis, surgical gloves dan nurse cap.
"Penyaluran Donasi IndiHome Berbagi Berkah disalurkan dalam bentuk 3.000 paket sembako senilai Rp537 juta telah diserahkan secara simbolis oleh Direktur Consumer Service Telkom Siti Choiriana di Telkom Landmark Tower, Jakarta," kata Kasirun.
Adapun penyaluran donasi di Kota Tarakan diserahkan secara simbolis oleh Kasirun, dalam bentuk 100 paket sembako senilai Rp13.750.000,- kepada Muhammad Zulfunun di Panti Anak dan Jompo Al-Marhamah pada tanggal 20 Mei 2020.
Donasi IndiHome Berbagi Berkah ini disalurkan kepada 4 Panti Asuhan dan 30 UMKM terdampak Covid-19 di Kota Tarakan.
Melalui program ini, IndiHome mengajak pelanggan bersatu saling bahu membahu menebarkan kebaikan dari rumah untuk membantu masyarakat yang terdampak pada pandemi ini. Dari rumah, kita bisa menjadi pahlawan bagi sesama.
Pada 9 Mei 2020, IndiHome juga telah meluncurkan gerakan bertajuk #PahlawandariRumah.
Untuk membangkitkan semangat keluarga Indonesia dalam mencapai berkah Ramadhan yang maksimal dengan melaksanakan ibadah, belajar, bekerja serta bersosialisasi dari rumah.
Gerakan ini juga bertujuan untuk membangkitkan semangat keluarga Indonesia untuk bersikap optimis dalam memerangi Virus Corona.
Semua keluarga Indonesia bisa menjadi pahlawan bagi sesama dari rumah dengan mengambil langkah nyata untuk terus melakukan produktivitas serta aksi kebaikan di rumah.
Hal ini selaras tagline IndiHome yaitu "Semua Rumah Semua Bisa", bahwa semua rumah di Indonesia dapat terus melakukan hal positif dari rumah untuk mewujudkan kembali mimpi dan harapannya.
"Kita semua adalah pahlawan, karena kita di rumah bukan untuk menyerah, melainkan untuk bangkit kembali dengan berjuang bersama melawan Virus Corona," kata Kasirun.
Baca juga: Layanan Program Akses Internet alami gangguan
Baca juga: PT. Telkom akan tambah 1.000 pelanggan di Pulau Sebatik
"Telkom mengajak pelanggan turut serta peduli terhadap penanganan wabah COVID-19 di Indonesia melalui Program Loyalty Donasi IndiHome Berbagi Berkah," kata Kasirun dalam siaran pers diterima di Tarakan, Kamis.
Pelanggan dapat memberikan donasi dengan cara redeem POIN pada aplikasi myIndiHome dimana setiap penukaran 100 POIN myIndiHome setara dengan donasi sebesar Rp10.000.
Program ini merupakan kelanjutan dari program IndiHome Lawan Covid-19 tahap 1 periode 25 Maret – 30 April 2020 yang telah terkumpul sebesar Rp500 juta secara Nasional dan disalurkan dalam bentuk baju APD, masker medis, surgical gloves dan nurse cap.
"Penyaluran Donasi IndiHome Berbagi Berkah disalurkan dalam bentuk 3.000 paket sembako senilai Rp537 juta telah diserahkan secara simbolis oleh Direktur Consumer Service Telkom Siti Choiriana di Telkom Landmark Tower, Jakarta," kata Kasirun.
Adapun penyaluran donasi di Kota Tarakan diserahkan secara simbolis oleh Kasirun, dalam bentuk 100 paket sembako senilai Rp13.750.000,- kepada Muhammad Zulfunun di Panti Anak dan Jompo Al-Marhamah pada tanggal 20 Mei 2020.
Donasi IndiHome Berbagi Berkah ini disalurkan kepada 4 Panti Asuhan dan 30 UMKM terdampak Covid-19 di Kota Tarakan.
Melalui program ini, IndiHome mengajak pelanggan bersatu saling bahu membahu menebarkan kebaikan dari rumah untuk membantu masyarakat yang terdampak pada pandemi ini. Dari rumah, kita bisa menjadi pahlawan bagi sesama.
Pada 9 Mei 2020, IndiHome juga telah meluncurkan gerakan bertajuk #PahlawandariRumah.
Untuk membangkitkan semangat keluarga Indonesia dalam mencapai berkah Ramadhan yang maksimal dengan melaksanakan ibadah, belajar, bekerja serta bersosialisasi dari rumah.
Gerakan ini juga bertujuan untuk membangkitkan semangat keluarga Indonesia untuk bersikap optimis dalam memerangi Virus Corona.
Semua keluarga Indonesia bisa menjadi pahlawan bagi sesama dari rumah dengan mengambil langkah nyata untuk terus melakukan produktivitas serta aksi kebaikan di rumah.
Hal ini selaras tagline IndiHome yaitu "Semua Rumah Semua Bisa", bahwa semua rumah di Indonesia dapat terus melakukan hal positif dari rumah untuk mewujudkan kembali mimpi dan harapannya.
"Kita semua adalah pahlawan, karena kita di rumah bukan untuk menyerah, melainkan untuk bangkit kembali dengan berjuang bersama melawan Virus Corona," kata Kasirun.
Baca juga: Layanan Program Akses Internet alami gangguan
Baca juga: PT. Telkom akan tambah 1.000 pelanggan di Pulau Sebatik