Tanjung Selor (ANTARA) - Kapolda Kalimantan Utara  Irjen Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si menghadiri kegiatan pisah sambut Komandan Korem 092/Mrl. Selasa (27/09/22)

Acara ini merupakan malam ramah tamah sekaligus pisah sambut Danrem 092/Mrl yang sebelumnya dijabat oleh Brigjen TNI Rifki, S.E., M.Mas., kepada Kolonel Arm Ari Stefanus, S.Sos., M.Sc.

Kegiatan ini di hadiri oleh Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Utara dan seluruh Forkopimda  (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah ) setempat serta Wakapolda Kaltara bersama dengan PJU Polda Kaltara

Gubernur Kaltara Drs. Zainal Ariffin Paliwang, S.H., M.Hum turut memberikan sepatah kata dalam acara ini.

Baca juga: Kapolda Kaltara pimpin pemusnahan 3,471 Kg Sabu dan 6.642 butir ekstasi
Baca juga: Kapolda Kaltara pimpin apel pagi, ingatkan dua hal ini
Baca juga: Kapolri: Kita terus membangun nilai persatuan, toleransi dan keberagaman

  Kapolda Kaltara hadiri pisah sambut Danrem 092/Mrl (Humas Polda)

“Selamat mengemban tugas di tempat yang baru Bapak Rifki semoga sukses dan selamat datang kepada Bapak Arm Ari Stefanus mari kita bersinergi dalam menjaga kemanan dan situasi kamtibmas di wilayah Kaltara ini” Gubernur Kaltara

Kapolda Kaltara, Irjen Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si., juga memberikan cenderamata berupa plakat kepada Brigjen TNI Rifki, S.E., M.Mas.


Baca juga: Wakapolda pimpin sidang seleksi Pendidikan Alih Golongan, 31 bintara tinggi dinyatakan lulus
Baca juga: Wakapolda Kaltara pimpin penandatanganan pakta integritas calon Tamtama Gelombang I Tahun 2023
Baca juga: Polda Riau catat sejarah ungkap 203 Kg Sabu dan 404.491 butir ekstasi
  Kapolda Kaltara hadiri pisah sambut Danrem 092/Mrl (Humas Polda)

 

Pewarta : Hms Polda
Editor : Iskandar Zulkarnaen
Copyright © ANTARA 2024