Tarakan (ANTARA) - Kepolisian Daerah Kalimantan Utara (Polda Kaltara) menggelar melaksanakan kegiatan Jumat Curhat yang memungkinkan masyarakat menyampaikan secara langsung terkait keluhannya kepada polisi dan diterima langsung oleh Kapolda Kaltara Irjen Pol Daniel Adityajaya, S.H, S.I.K, M.Si, Jum’at (17-03-2023).

Bertempat di warung Kopi Indara (Aseng) Jl. Yos Sudarso Kel. Lingkas Ujung, Kec. Tarakan Timur Kota Tarakan, turut hadir dalam kegiatan tersebut Dir Polairud Polda Kaltara Kombes Pol. Bambang Wiriawan, S.I.K. ,M.H., Dir PAM Obvit Polda Kaltara AKBP Reza Pahlevi, S.I.K, Kapolres Tarakan AKBP Ronaldo Maradona T. P. P. Siregar, S.H., S.I.K., Waka Polres Tarakan Kompol Muhammad Musni, S.E., S.I.K, Kasat Intelkam Polres Tarakan Iptu Bahyudin Mappema, Kapolsek KSKP Iptu Sri Djayanti. M, S.Tr.K., Ketua KKSS Kota Tarakan H.Tajuddin Tuo, Perwakilan FKUB Kota Tarakan Ustd. Salapa Hepa, Komunitas Rumput laut Kota Tarakan  Sdr. Rifai, Ketua KKB (Kerukunan Keluarga Bone) Kota Tarakan Sdr. Agustan, SH, Perwakilan TKBM Pelabuhan Kota Tarakan Sdr. David, Ketua Pilar Bugis Pinrang Kota Tarakan Sdr. Budi, Ketua Pilar Bugis Sinjai Kota Tarakan Ust. Ridwan. Z.

Adapun penyampaian dari Kapolda Kaltara menyampaikan, Jum’at Curhat merupakan sarana yang diberikan kepada masyarakat yang ingin menyampaikan berbagai masalah berkaitan dengan layanan Kepolisian maupun gangguan Kamtibmas yang terjadi dimasyarakat, sehingga permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan bersama dengan mudah.

“Jumat curhat ini untuk menampung keluhan masyarakat khususnya warga Kecamatan Bakung terhadap kepolisian. Bebas mau menyampaikan apapun berkaitan dengan layanan kepolisian maupun gangguan kamtibmas yang terjadi di masyarakat,” tutur Kapolda Kaltara.

Kapolda Kaltara juga menyampaikan rasa Terima Kasih nya kepada masyarakat sekitar dengan hadir nya masyarakat pada kegiatan ini semoga bisa menjalin dan menjaga tali Silaturahmi antara Kepolisian dan Masyarakat.

“Kami juga berterima kasih atas tetap terjaganya tali silaturahmi serta saran dan masukannya, hingga saat ini situasi Kamtibmas di wilayah Kaltara Khususnya Kota Tarakan dalam Kondisi aman” Ucap Kapolda Kaltara.

Giat tersebut merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh Bapak Kapolda Kalimantan Utara dalam rangka menyerap aspirasi dan masukan dari kalangan masyarakat terkait permasalahan Kamtibmas di Kota Tarakan.

Baca juga: Kapolda Kaltara papar situasi kondusif KIPI dan PLTA Peso kepada Dewan Ketahanan Nasional
Baca juga: Kapolda Kaltara terima audiensi SKK Migas
Baca juga: Polda Kaltara ungkap lima kasus narkoba
Baca juga: Dua karyawan JNE di Kaltara terlibat penyelundupan kosmetik ilegal
Baca juga: Polda Kaltara gagalkan peredaran kosmetik ilegal


Pewarta : Rilis
Editor : Iskandar Zulkarnaen
Copyright © ANTARA 2024