Tarakan (ANTARA) - Menjelang puncak peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) Ke-60 Tahun, Jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tarakan bersama Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Tarakan dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) menggelar Upacara Ziarah Tabur Bunga Taman Makam Pahlawan (TMP) Dwikora Kota Tarakan, Kamis (25/4).

Kegiatan tabur bunga ini merupakan bentuk penghormatan dan penghargaan kepada jasa para pahlawan guna menanamkan nilai-nilai  juang dan kerja keras bagi generasi penerus bangsa.

Upacara dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIA Tarakan Sutarno, diawali dengan penghormatan kepada arwah pahlawan yang telah gugur dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di tugu pahlawan. 

"Melalui kegiatan ini diharapkan kita semua sebagai generasi penerus bangsa dapat menghargai dan menghormati jasa para pahlawan yang telah gugur demi memperjuangkan kemerdekaan bangsa. Dengan Semangat "Pemasyarakatan PASTI Berdampak" bersama kita semarakkan gelora HBP ke-60," kata Sutarno. 
Baca juga: Lapas Tarakan Gencar Promosikan Produk Unggulannya
Baca juga: Selama libur Idul Fitri Lapas Tarakan Tetap Memberikan Pelayanan

Pewarta : Redaksi
Editor : Susylo Asmalyah
Copyright © ANTARA 2024