Tarakan (ANTARA) - Telkomsel Regional Kalimantan memastikan layanan dan jaringan prima dalam menyambut datangnya momen Idul Fitri 1443 Hijriah yang tinggal beberapa hari.
Bagi seluruh pelanggan untuk beraktivitas digital dan bersilaturahmi secara langsung maupun daring.
"Melalui tema RAFI tahun 2022 ini, Telkomsel mendorong semangat ‘Sambungkan Senyuman’ kebaikan di dalam menjaga optimisme masyarakat sepanjang Ramadan dan Idul Fitri (RAFI) di tengah tantangan masa pandemi COVID-19 yang masih berlangsung hingga saat ini," kata General Manager Network Service Assurance Kalimantan Telkomsel Awang Suryanto dalam keterangan tertulis diterima di Tarakan, Kalimantan Utara, Rabu.
Dia menjelaskan bahwa RAFI merupakan salah satu momen besar yang setiap tahun Telkomsel yang mempersiapkan sebaik mungkin sejak sebelum bulan Ramadhan tiba.
Untuk memastikan seluruh jaringan broadband yang telah dipersiapkan dapat berjalan prima dan tetap terjaga.
"Telkomsel Regional Kalimantan menghadirkan Posko Virtual untuk mendukung aktivitas pengamatan dan penanganan jaringan, yang dilakukan baik secara hybrid," kata Awang.
Melalui rangkaian kegiatan Telkomsel Siaga dengan semangat #SambungkanSenyuman, Telkomsel melakukan sejumlah aktivitas pengamanan operasional jaringan selama periode RAFI yang diperkirakan mencapai puncaknya pada H-1 lebaran.
“Untuk wilayah Regional Kalimantan, trafik layanan broadband diprediksi mengalami pertumbuhan sebesar 6,73 persen jika dibandingkan dengan hari normal di 2022," katanya.
Sementara itu, trafik layanan panggilan suara diperkirakan mengalami penurunan sebesar 9,82 persen dan layanan SMS turun 16,12 persen.
Mengantisipasi hal tersebut, secara keseluruhan proses optimalisasi kualitas, kapasitas, serta pemutakhiran teknologi jaringan Telkomsel akan difokuskan di 40 Point of Interest (POI) di berbagai wilayah Kalimantan.
Hal tersebut mencakup sembilan area residensial, satu rumah sakit, empat area transit transportasi utama yakni bandara, stasiun, terminal dan pelabuhan.
Serta 23 area spesial seperti pusat pelayanan publik dan pusat perbelanjaan, serta tiga Mesjid Raya.
"Telkomsel juga telah melakukan upaya pengamanan dan penguatan kualitas jaringan di 1.055 BTS wilayah Kalimantan yang terdiri atas BTS 2G, 3G, serta 4G/LTE," kata Awang.
Baca juga: ARUS MUDIK - TPID Kaltara akan pantau stabilitas harga sembako
Berita Terkait
Pelabuhan di Kaltara layani 56.908 penumpang mudik-balik Lebaran 2024
Senin, 15 April 2024 19:59
Kapolda Kaltara Cek Kesiapan Hadapi Arus Mudik dan Balik 2024
Senin, 8 April 2024 18:43
Kapolri Naik Heli Bareng Menko Polhukam Tinjau Kesiapan Arus Mudik di Merak
Selasa, 2 April 2024 8:26
Pemudik lebaran 2023 melalui bandara Juwata Tarakan sebanyak 23.599 orang
Rabu, 3 Mei 2023 18:25
Kapolres Tarakan pantau arus mudik di pelabuhan dan bandara
Rabu, 19 April 2023 14:57
Enam speed boat tambahan untuk arus mudik di Sungai Kayan
Rabu, 19 April 2023 13:22
Polresta Bulungan fokus kelancaran angkutan sungai pada arus mudik
Selasa, 18 April 2023 5:39
Polresta Bulungan fokus angkutan sungai jelang Lebaran 2023
Senin, 17 April 2023 21:23