Tanjung Selor (ANTARA) - Wakil Bupati (Wabup) Bulungan, Kilat, didampingi Sekretaris Daerah, Risdianto melakukan kunjungan kerja ke Desa Long Buang, Kecamatan Peso, pada Senin malam (3/11).

Kegiatan diawali ramah tamah bersama masyarakat Desa Long Buang yang berada di hulu Sungai Kayan tersebut.

Wabup juga menyerahkan sertifikat elektronik kepada Pemerintah Desa Long Buang, Long Yin, dan Long Lian. Penyerahan dilakukan secara simbolis sebagai wujud komitmen pemerintah dalam memperkuat legalitas aset dan tata kelola administrasi pertanahan di tingkat desa.

Kepala Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Bulungan, Muhammad Toha, turut menyerahkan dokumen Rencana Kerja Perhutanan Sosial (RKPS) kepada pihak terkait.

Dokumen tersebut diharapkan menjadi pedoman dalam pengelolaan hutan berbasis masyarakat agar tetap lestari sekaligus memberikan manfaat ekonomi bagi warga sekitar.

Usai penyerahan dokumen, dilanjutkan diskusi bersama sejumlah kepala desa dari wilayah Kecamatan Tanjung Palas Barat, Peso Hilir, dan Peso. 

Para kepala desa saling bertukar pendapat dan berbagi pengalaman terkait tantangan pembangunan, pengelolaan sumber daya alam, serta upaya penyelesaian permasalahan di wilayah masing-masing.

Wabup menyambut baik suasana diskusi yang terbuka tersebut. Menurutnya, pertukaran pengalaman antar desa sangat penting untuk memperkuat sinergi dan menemukan solusi bersama atas berbagai persoalan yang dihadapi daerah.

“Kami ingin setiap kepala desa bisa menjadi agen perubahan di wilayahnya. Dengan komunikasi yang baik dan kolaborasi antar desa, kita bisa mempercepat pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Wabup.
Baca juga: Pendapatan Transfer dari Pusat ke Bulungan Diperkirakan Turun 17,99 Persen
Baca juga: Bupati Bulungan Minta Kualitas Pelayanan Publik Terus Ditingkatkan


Pewarta : Redaksi
Editor : Susylo Asmalyah
Copyright © ANTARA 2025