Tanjung Selor (ANTARA) - Sebagai langkah strategis mengamankan proses demokrasi di Kalimantan Utara, Kapolda Kaltara Irjen Pol. Hary Sudwijanto S.I.K., M.Si., secara resmi menyerahkan Walpri (Pengawal Pribadi) kepada Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang akan berkompetisi dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024. Senin (23-09-2024).
Penyerahan ini dilaksanakan di kantor KPU Provinsi Kalimantan Utara, merefleksikan dedikasi serius dari Kepolisian Polda Kaltara terhadap pengamanan salah satu obyek peserta Pilkada yaitu Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur.
Kegiatan ini dihadiri oleh penyelenggara pemilu ( KPU dan Bawaslu ), Perwakilan Forkopimda, Ketua FKUB serta Tim Pemenangan dari masing-masing pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Utara.
Penyerahan ini bukan hanya sekedar prosesi administratif, tetapi sekaligus memberi pesan yang kuat mengenai pentingnya penguatan keamanan pilkada di seluruh tahapan.
Kepolisian, dalam hal ini diwakili oleh Kapolda Kaltara, memainkan peran kunci dalam memastikan keamanan kandidat selama masa kampanye hingga tahap akhir Pilkada selesai berlangsung.
Penyerahan walpri ini merupakan bagian dari komitmen Polda Kaltara dalam mengawal demokrasi dan keamanan di Kalimantan Utara. Kapolda Kaltara menegaskan bahwa ini adalah langkah preventif untuk menghindari potensi gangguan dan memastikan bahwa setiap calon dapat berkampanye dengan aman tanpa ancaman atau intimidasi.
Baca juga: Polda Kaltara Komitmen Dalam Mengawal Demokrasi dan Keamanan
Baca juga: Kapolda Kaltara hadiri deklarasi dan doa bersama Pilkada
Berita Terkait
Wakapolda Kaltara Menghadiri Launching Gugus Tugas Polri Untuk Mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional
Kamis, 21 November 2024 8:15
Kegiatan Patroli Perintis Presisi Direktorat Samapta Polda Kaltara Dalam Rangka Kegiatan Harkamtibmas dan Mencegah Gangguan Kamtibmas
Rabu, 20 November 2024 7:00
Minggu Kasih Polda Kaltara: Kepolisian dan Masyarakat Bersinergi Menjaga Ketertiban dan Keamanan di Tengah Pesta Demokrasi
Senin, 18 November 2024 8:09
Komunitas Bhayangkara Runners Polda Kaltara Mengikuti Lomba Beach Run 5Km
Senin, 18 November 2024 7:40
Ditpolairud Polda Kaltara Gelar Bakti Kesehatan Pengobatan Gratis dan Perpustakaan Terapung Dalam Rangka HUT ke-74 Polairud Tahun 2024
Jumat, 15 November 2024 21:50
Polda Kaltara menebar benih lele dalam mendukung swasembada pangan
Jumat, 15 November 2024 20:02
Polda Kaltara Laksanakan Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Kaltara Tahap II Tahun 2024
Jumat, 15 November 2024 19:37
Polda Kaltara Gelar Binrohtal Rutin Guna Perkuat Keimanan dan Ketaqwaan Personel
Jumat, 15 November 2024 11:04