Kadin Nunukan sarankan pemda akomodir pengusaha lintas batas
Jumat, 12 November 2021 12:00 WIB
Gula pasir produk Malaysia yang beredar di Nunukan saat ini harganya turun menjadi Rp12.000 per kilogram
Nunukan (ANTARA) - Upaya untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia, maka Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Nunukan, Kaltara menyarankan agar pengusaha lintas batas diakomidir oleh pemerintah daerah (pemda).
Seperti yang diutarakan Ketua Kadin Nunukan Irsan Humokor pada Jumat menanggapi permasalahan yang dialami pengusaha lintas batas yang terkesan tidak terkoordinir.
Ia mengatakan, pemda seyogyanya menjalin hubungan "mesra" dengan pengusaha lintas batas yang berkontribusi memasok bahan pokok dari luar negeri (Malaysia).
Demi menjaga stabilitas harga dan pasokan bahan pokok di Kabupaten Nunukan sebagai wilayah perbatasan negara
Irsan mengatakan peran pengusaha lintas batas sangat krusial dalam ketersediaan bahan pokok sehari-hari. Disebabkan, pasokan produk dalam negeri belum mampu memenuhi kebutuhan masyarakat sampai sekarang.
"Pengusaha lintas batas ini sangat berperan dalam menjaga stabilitas pasokan dan stabilitas harga barang-barang di Nunukan," ucap dia.
Jika, pemda tidak mengakomodirnya salah satunya dengan membuatkan wadah maka dapat berdampak pada ketersediaan bahan pokok. Secara otomatis dapat menjaga stabilitas harga.
Irsan mencontohkan, apabila ada salah satu bahan pokok produk dalam negeri yang tidak tersedia maka produk luar negeri dapat menutupinya.
Meskipun dia akui, pasokan produk luar negeri ini belum ada regulasi yang mengaturnya untuk melegalkan usahanya.
Tetapi, pemerintah perlu mengetahui bahwa kondisi di wilayah perbatasan khususnya di Kabupaten Nunukan sangat berbeda dengan daerah lainnya di Indonesia.
"Apabila tidak ada pasokan bahan pokok dari Malaysia maka bisa saja masyarakat Nunukan akan selalu kekurangan. Sebab pasokan dari Makassar maupun Surabaya masih selalu terbatas," ujar Irsan.
"Peran pemda Nunukan atau Kaltara yany dibutuhkan untuk mengkoordinir pengusaha lintas batas ini. Salah satunya dengan membuatkan wadah," demikian saran dari Ketua Kadin Nunukan.
Seperti yang diutarakan Ketua Kadin Nunukan Irsan Humokor pada Jumat menanggapi permasalahan yang dialami pengusaha lintas batas yang terkesan tidak terkoordinir.
Ia mengatakan, pemda seyogyanya menjalin hubungan "mesra" dengan pengusaha lintas batas yang berkontribusi memasok bahan pokok dari luar negeri (Malaysia).
Demi menjaga stabilitas harga dan pasokan bahan pokok di Kabupaten Nunukan sebagai wilayah perbatasan negara
Irsan mengatakan peran pengusaha lintas batas sangat krusial dalam ketersediaan bahan pokok sehari-hari. Disebabkan, pasokan produk dalam negeri belum mampu memenuhi kebutuhan masyarakat sampai sekarang.
"Pengusaha lintas batas ini sangat berperan dalam menjaga stabilitas pasokan dan stabilitas harga barang-barang di Nunukan," ucap dia.
Jika, pemda tidak mengakomodirnya salah satunya dengan membuatkan wadah maka dapat berdampak pada ketersediaan bahan pokok. Secara otomatis dapat menjaga stabilitas harga.
Irsan mencontohkan, apabila ada salah satu bahan pokok produk dalam negeri yang tidak tersedia maka produk luar negeri dapat menutupinya.
Meskipun dia akui, pasokan produk luar negeri ini belum ada regulasi yang mengaturnya untuk melegalkan usahanya.
Tetapi, pemerintah perlu mengetahui bahwa kondisi di wilayah perbatasan khususnya di Kabupaten Nunukan sangat berbeda dengan daerah lainnya di Indonesia.
"Apabila tidak ada pasokan bahan pokok dari Malaysia maka bisa saja masyarakat Nunukan akan selalu kekurangan. Sebab pasokan dari Makassar maupun Surabaya masih selalu terbatas," ujar Irsan.
"Peran pemda Nunukan atau Kaltara yany dibutuhkan untuk mengkoordinir pengusaha lintas batas ini. Salah satunya dengan membuatkan wadah," demikian saran dari Ketua Kadin Nunukan.
Pewarta : Redaksi
Editor : Rusman
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Badan Pengelola Perbatasan Kaltara Pastikan Tidak Ada Desa yang Hilang di Nunukan
24 January 2026 19:58 WIB
Dandim Nunukan Apresiasi Dukungan Hibah Lahan untuk Pembangunan KDKMP Desa Tanjung Karang
08 January 2026 16:56 WIB
Kabidpropam Polda Kaltara Laksanakan Pengawasan dan Pembinaan di Polres Nunukan
04 October 2025 17:21 WIB
Polres Nunukan Gelar Jalan Santai dan Layanan Gratis Sambut Hari Bhayangkara ke-79
29 June 2025 17:46 WIB
Terpopuler - Ekonomi & Teknologi
Lihat Juga
Telkomsel di Kalimantan Sukses Kawal Lonjakan Trafik 15,16% Selama Libur Natal dan Tahun Baru
14 January 2026 19:31 WIB
Perkuat Transformasi Digital, Transaksi Digital Pegadaian Tumbuh Empat Kali Lipat Sepanjang 2025
08 January 2026 16:07 WIB
Kesadaran Finansial Meningkat, Gen Z Dominasi Pertumbuhan Nasabah Tabungan Emas Pegadaian
07 January 2026 18:27 WIB