Tarakan (ANTARA) - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tarakan bersama jajaran Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Se-Kota Tarakan yakni Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Tarakan dan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tarakan menggelar acara Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dwikora dalam rangkaian peringatan Hari Pengayoman Ke-79 Tahun, Jum'at (9/8).

Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) Kepala Kantor Imigrasi (Kakanim) M. Iqbal Ma'ruf dan peserta upacara berasal dari jajaran pejabat struktural, JFT dan JFU masing-masing UPT.

Acara diawali dengan upacara penghormatan arwah pahlawan yang ditandai dengan peletakan karangan bunga pada tugu makam dilanjutkan dengan menghentikan cipta para pahlawan secara khidmat.

Seusai upacara seluruh jajaran pejabat struktural melakukan prosesi tabur bunga diatas makam para pahlawan yang telah gugur membela bangsa.

Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIA Tarakan Sutarno yang turut hadir pada upacara ziarah tabur bunga ini merupakan momentum penghormatan dan napak tilas perjuangan para pahlawan yang berjuang demi kedaulatan Negara Republik Indonesia oleh seluruh insan pengayoman Se-Indonesia pada peringatan Hari Pengayoman Ke-79.

"Semoga dengan kegiatan ziarah tabur bunga di TMP Dwikora ini, seluruh insan pengayoman khususnya di Lapas Tarakan dapat senantiasa mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dan menghormati jasa mereka demi kemerdekaan Republik Indonesia serta memberikan kita semua hikmah suri tauladan pengorbanan dan dedikasi untuk bangsa," kata Sutarno.
Baca juga: Petugas Lapas Tarakan Kembali Geledah Kamar Hunian Warga Binaan
Baca juga: Lapas Tarakan Gelar Donor Darah Peringatan Hari Pengayoman ke-79

 

Pewarta : Redaksi
Editor : Susylo Asmalyah
Copyright © ANTARA 2024