TNI bantu pengadaan air bersih bagi 20 KK warga Tarakan

id TNI

TNI bantu pengadaan air bersih bagi 20 KK warga Tarakan

Kegiatan TNI AD Manunggal Air di wilayah Kodim 0907/Tarakan, Kalimantan Utara, Rabu (6/7). ANTARA/HO - Pendim 0907/Tarakan.

Tarakan (ANTARA) - TNI bantu pengadaan air bersih bagi 20 KK warga Tarakan

Sebanyak 20 kepala keluarga di Kelurahan Mamburungan, Tarakan, Kalimantan Utara menjadi sasaran kegiatan TNI AD Manunggal Air di wilayah Kodim 0907/Tarakan.

"Selama ini 20 KK yang tinggal di wilayah RT.07 Kelurahan Mamburungan Tarakan dalam pemenuhan kebutuhan air untuk mandi, cuci dan masak menggunakan sumber mata air yang berjarak 200 Meter sampai 500 Kilometer dari wilayah tersebut," kata Komandan Kodim 0907/Tarakan Letkol Inf Reza Fajar Lesmana di Tarakan, Rabu.

Program TNI AD Manunggal Air tersebut bertujuan untuk memperluas akses air bersih bagi masyarakat di daerah RT.07.

Dimana penyediaan air bersih bukan hanya sebatas air mengalir, melainkan air tersebut harus bisa diakses dengan mudah oleh masyarakat.

Secara teknis, program pemenuhan air bersih ini diterapkan dengan menggunakan sistem pembuatan tanggul mini dari sumber mata air yang jaraknya ratusan meter dari pemukiman.

Dari tanggul itu kemudian penyaluran secara gravitasi/non listrik efektif dalam memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat.

"Sebelumnua, mereka harus ke sumber air yang lumayan jauh dan membuat saluran air melalui selang - selang kecil, dimana hasilnya kurang efektif," kata Reza.

Dia menyampaikan,untuk memudahkan akses air bersih tersebut, dalam TNI AD Manunggal Air ini dilakukan pembuatan tanggul mini pada sumber mata air yang tidak pernah kering.

"Kemudian kita buat pemasangan pipa menuju bak penampungan," katanya.

"Untuk pekerjaannya dilakukan secara gotong royong bersama masyarakat setempat dan kita berharap, pekerjaan ini dapat selesai dengan cepat sehingga dapat segera mengalirkan air bersih ke rumah rumah warga," katanya.

Baca juga: Kodim Tarakan berpartisipasi mencegah "stunting"
Baca juga: Boy Rafli Amar: TNI AD kekuatan utama penanggulangan terorisme