Tarakan (ANTARA) - Sebanyak 21 orang guru penggerak dikukuhkan dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran yang berorientasi pada peningkatan proses dan hasil peserta didik.
"Program Merdeka Belajar adalah program pendidikan kepemimpinan bagi guru yang bertujuan menjadikan guru sebagai pemimpin dalam pembelajaran," kata Penjabat Wali Kota Tarakan Bustan di Tarakan, Selasa.
Hal tersebut disampaikan Bustan saat menghadiri acara Pengukuhan Guru Penggerak Angkatan IX Kota Tarakan yang dilaksanakan di Gedung Serbaguna Pemkot Tarakan.
“Guru penggerak diharapkan dapat menciptakan pembelajaran yang berpusat pada murid dan menggerakkan ekosistem pendidikan yang lebih baik,” kata Bustan.
Dia menambahkan bahwa guru penggerak harus mampu menjadi teladan dengan kemampuan dan daya juang yang tinggi untuk membawa perubahan positif di lingkungan sekolah.
Acara pengukuhan ini juga menambah jumlah guru penggerak di Kota Tarakan dari 50 orang menjadi 78 orang.
“Pengukuhan ini bukan hanya sekadar penghargaan atas dedikasi dan kerja keras para guru, tetapi juga merupakan bentuk komitmen pemerintah dan masyarakat Kota Tarakan," kata Bustan.
Hal tersebut untuk terus mendukung peran para guru penggerak dalam menginspirasi dan membimbing rekan-rekan sesama pendidik.
Ia berharap para guru penggerak yang dikukuhkan dapat terus menjadi teladan dan menjaga semangat serta komitmen mereka dalam meningkatkan mutu pendidikan di Kota Tarakan.
Baca juga: Pemkot Tarakan Simulasi Penanganan Tumpahan Minyak
Baca juga: Tarakan Kembali Raih Opini WTP Kelima Kalinya
Berita Terkait
Pemkot Tarakan usulkan kenaikan insentif untuk veteran
Senin, 11 November 2024 12:27
Pemkot Tarakan Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis
Sabtu, 19 Oktober 2024 20:29
Pj Wali Kota Tarakan Batalkan Pelantikan Pejabat di Pemkot
Kamis, 5 September 2024 21:07
Pemkot Tarakan Meraih UHC Award Kategori Utama
Jumat, 9 Agustus 2024 12:11
Kondisi Geografis Tarakan Memiliki Potensi Bencana yang Tinggi
Sabtu, 3 Agustus 2024 19:55
Tarakan beri 189 beasiswa berprestasi
Rabu, 31 Juli 2024 5:07
189 Siswa di Tarakan Menerima Beasiswa
Selasa, 30 Juli 2024 20:56
Pentingnya Edukasi Memberikan Makanan Sesuai Dengan Kebutuhan Anak
Senin, 15 Juli 2024 22:40