Pemkot Tarakan Komitmen Mendorong Pemanfaatan Aset yang Efektif

id Pemkot

Pemkot Tarakan Komitmen Mendorong Pemanfaatan Aset yang Efektif

Wali Kota Tarakan, Kalimantan Utara Khairul saat meninjau aset bangunan perkantoran milik Pemerintah Kota Tarakan yang berlokasi Jalan Jenderal Sudirman di Tarakan, Selasa (19/9). ANTARA/HO-Humas Pemkot Tarakan.

Tarakan (ANTARA) - Pemerintah Kota Tarakan sejalan dengan visi terwujudnya Tarakan sebagai kota maju dan sejahtera melalui smart city terus berkomitmen untuk mendorong pemanfaatan aset yang efektif.

"Serta bernilai tambah bagi kesejahteraan masyarakat, termasuk melalui peningkatan pendapatan daerah," kata Wali Kota Tarakan, Kalimantan Utara Khairul di Tarakan, Selasa.

Adapun teknis pemanfaatan aset tersebut harus memperhatikan aspek administrasi dan teknis yang sesuai dengan aturan, serta penerapan tarif yang berkeadilan.

Hal tersebut disampaikan Khairul usai melakukan peninjauan di aset bangunan perkantoran milik Pemerintah Kota Tarakan yang berlokasi Jalan Jenderal Sudirman.

Pada peninjauan itu, Wali Kota berdiskusi dengan unsur perangkat daerah dan Perusahaan Umum Daerah terkait peluang pemanfaatan aset yang tidak terpakai.

Untuk digunakan dalam kegiatan yang produktif, termasuk bagi investasi yang potensial untuk masuk ke Tarakan.
Baca juga: Pemkot Tarakan Terima Hibah Dari Kementerian PUPR
Baca juga: Wawali Tarakan Berharap PMI Konsisten Sebagai Lembaga Kemanusiaan