Gubernur Akan Berikan Reward-Gubernur Hadiri Pembukaan MTQ Nasional ke XXVI

id ,

Gubernur Akan Berikan Reward-Gubernur Hadiri Pembukaan MTQ Nasional ke XXVI

BERI SEMANGAT : Gubernur Kaltara, Dr H Irianto Lambrie menemui kafilah dari Kaltara yang mengikuti MTQ Nasional ke XXVI di Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu (30/7). (dok humas)

MATARAM - Gubernur Kaltara, Dr H Irianto Lambrie akan memberikan reward kepada utusan dari Kaltara yang berprestasi pada ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat nasional ke XXVI di Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Hadiah tersebut akan diberikan bagi mereka yang dapat berprestasi di MTQ Nasional ke XXVI di NTB dan akan menggunakan Surat Keputusan (SK) Gubernur,” ujar Irianto saat berada di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (30/7).

Meski terbilang baru, Gubernur yakin, provinsi termuda di Indonesia ini mampu bersaing dengan daerah lainnya. “Kita sadar ini pertama kalinya Kalimantan Utara mengikuti kegiatan MTQ Nasional. Namun tidak menghalangi motivasi kita untuk dapat berprestasi jika memang ada potensi,” ujar Irianto seraya memberi semangat.

Peran aktif untuk memotivasi para peserta oleh kepala tim, Ketua LPTQ sangat diperlukan agar peserta dapat memberikan hasil yang maksimal serta mengharumkan nama Kaltara pada level Nasional. Selain itu, juga merupakan tanggung jawab mereka yang ditugaskan untuk mendampingi para peserta selama berada di MTQ.

Gubernur berharap, kafilah Kaltara dapat menjaga nama baik Kaltara selama berada di NTB. Adapun yang dimaksud Gubernur adalah dengan menjaga sikap, tingkah laku, ketertiban, kedisiplinan, kerja sama saling membantu, kekompakan dan mampu beradaptasi dengan kebudayaan lokal.

"Juga diharapkan agar para seluruh peserta khafilah Kaltara dapat menjaga kesehatan dan keselamatan diri masing-masing. Karena jika ada sesuatu yang buruk terjadi pada salah satu anggota khafilah, maka akan ikut turut berdampak pada nama Kaltara itu sendiri,” tambah Irianto.