Gubernur Kaltara hari pertama langsung mencanangkan zona integritas

id Zainal

Gubernur Kaltara hari pertama langsung mencanangkan zona integritas

Gubernur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang pada hari pertama bertugas langsung meresmikan pencanangan pembangunan zona integritas di Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPB) Provinsi Kaltara di Tanjung Selor, Kamis (18/2). Antara/Susylo Asmalyah

Tanjung Selor (ANTARA) - Gubernur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang pada hari pertama bertugas langsung meresmikan pencanangan pembangunan zona integritas di Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPB) Provinsi Kaltara di Tanjung Selor, Kamis.

Zainal hadir didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Kaltara, Suriansyah dan Komandan Korem 092 Maharajalila, Brigjen TNI Suratno.

"Pemprov Kaltara mendukung penuh pencanangan pembangunan zona integritas di Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPB) Provinsi Kaltara," kata Zainal.

Dia meminta sesuai anjuran Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bajuri yang pertama untuk mentaati rambu - rambu agar tidak terlibat korupsi. Kedua adalah menghindari konflik kepentingan dan ketiga tidak terjadi pembiaran untuk korupsi.

"Biasa bila terjadi korupsi kita diam, bila ada segera ambil tindakan jangan dibiarkan," kata Zainal.

Sementara itu, Kepala DJPB Provinsi Kaltara, Indra Suparyanto mengucapkan terima kasih kepada Zainal karena kunjungannya merupakan kunjungan ke instansi vertikal pertama yang dikunjungi.

Pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara, Zainal Arifin Paliwang - Yansen. TP dilantik oleh Presiden RI, Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Senin (15/02).
Baca juga: Zainal - Yansen usai dilantik, agendakan keliling Kaltara