Gubernur Kaltara minta zakat dukung pemulihan ekonomi akibat COVID-19

id Lebaran

Gubernur Kaltara minta zakat dukung pemulihan ekonomi akibat COVID-19

Gubernur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang saat membayar zakat di Tanjung Selor, Bulungan, Senin (18/4). ANTARA/HO - Dinas KISP Provinsi Kaltara.

Tarakan (ANTARA) - Gubernur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang berharap pendayagunaan zakat dapat digunakan sebagai usaha produktif.

"Apalagi di tengah kesulitan akibat pandemi COVID-19, dimana zakat memiliki potensi besar dalam membantu perekonomian umat," kata Zainal di Tanjung Selor, Bulungan, Senin saat membuka agenda Kaltara Berzakat 2022.

Dia mengatakan zakat juga berperan signifikan dalam mengurangi dampak langsung akibat pandemi saat ini.

"Saya harap semoga zakat yang kita keluarkan dapat menyempurnakan ibadah puasa kita,” katanya.

Gubernur juga mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemprov Kaltara untuk mengoptimalkan pengumpulan dan penyalurannya. Dengan berzakat melalui Baznas diharapkan penyalurannya dapat tepat sasaran.

Zakat menjadi kewajiban umat muslim yang harus diberikan kepada yang berhak sesuai dengan syariat. Di mana zakat terbagi menjadi dua yakni zakat fitrah dan mal.

“Dengan menunaikan zakat, berarti kita telah melaksanakan rukun Islam serta membersihkan diri dan harta kita,” kata Gubernur.

Melalui program zakat fitrah, Zainal berharap terjadinya pemberdayaan ekonomi, sehingga kesejahteraan umat benar-benar dirasakan oleh manfaatnya.

Di mana manfaat itu bisa didapatkan dalam pengentasan kemiskinan, menangani berbagai musibah dan bencana serta menuntaskan program berkelanjutan.

“Berzakat akan membuat harta yang kita miliki menjadi berkah untuk kehidupan. Serta mengangkat derajat keimanan kita sekaligus membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan,” katanya.

Dia mengimbau kepada pengelola zakat dapat mengelolanya secara professional dan berintegritas sesuai dengan aturan yang berlaku.

"Kepada Baznas untuk terus berinovasi agar dapat menyalurkan dana umat ini sebaik-baiknya," kata Zainal.
Baca juga: Upaya Kapolri dan Panglima Tekan AngkaCOVID-19 di Kediri Paska Libur Lebaran