Bersama Megawati dan Prof Rokhmin Diskusikan Potensi Perikanan Kaltara

id ,

Bersama Megawati dan Prof Rokhmin Diskusikan Potensi Perikanan Kaltara

SATU MEJA : Gubernur Kaltara Dr H Irianto Lambrie mendapatkan kesempatan khusus untuk duduk satu meja dengan Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri. Gubernur juga membahas beberapa program dengan Presiden RI ke-5 itu. (dok humas)

Jakarta (Antaranews-Kaltara)- Disetiap sela menghadiri suatu kegiatan, Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr HIrianto Lambrie selalu menyempatkan untuk melakukan diskusi dengan tokohnasional yang hadir, untuk kepentingan Kaltara. Salah satunya saat hadir dalamacara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tiga Pilar Partai DemokrasiIndonesia (PDI) Perjuangan, Sabtu (16/12) lalu. Di mana Gubernur banyakberdiskusi dengan Ketua Umum PDI Perjuangan yang juga Presiden RI ke-5 MegawatiSoekarno Putri. "Ini sebuah kesempatan langka, saya bisa berbincangsekaligus diajak makan bersama satu meja dengan mantan Presiden ke-5 RI, IbuMegawati. Ada beberapa hal yang kami diskusikan, utamanya berkaitan denganKaltara, yang merupakan provinsi baru yang berbatasan langsung denganMalaysia," kata Irianto.

Selain dengan Megawati, turut dalamdiskusi tersebut Prof Dr Rokhmin Dahuri, salah seorang Ketua Dewan PimpinanPusat (DPP) PDI Perjuangan yang juga mantan Menteri Kelautan dan Perikanan RIdi era kabinet Gotong Royong.

Gubernur mengatakan, salah satu yangdidiskusikan adalah mengenai pengembangan ekonomi kerakyatan berbasis kelautandan perikanan. Dengan fokus upaya memberdayakan dan mensejahterakan nelayan dankeluarganya. "Kaltara memiliki potensi dan prospek yang sangat baik bagipengembangan ekonomi kerakyatan berbasis kelautan dan perikanan. Prof Rokhminbersama timnya akan membantu Kaltara dan sekaligus saya minta beliau dapatmenjadi 'penasehat' Pemprov (Pemerintah Provinsi) Kaltara dalam pengembanganekonomi berbasis kelautan dan perikanan atau kemaritiman, mengingat beliausalah seorang pakar Indonesia di bidang kemaritiman," kata Gubernur.

Dalam kesempatan pertemuan itu,Gubernur juga meminta kepada Rokhmin agar dapat menjadwalkan memberikan kuliahumum di Universitas Borneo Tarakan sekaligus pencerahan kepada jajaranpemerintahan di Kaltara.

Terkait perkembangan mutakhirtekonologi kelautan dan perikanan dalam rangka meningkatkan produksi dankualitas hasil-hasil kelautan dan perikanan di Kaltara, yang pada akhirnya akanmeningkatkan pendapatan dan kesejahteraan nelayan dan keluarganya; sekaligusmenjadi bagian dari upaya pelestarian kekayaan sumberdaya kelautan danperikanan kita. "Prof Rokhmin juga menyampaikan kepada Ibu Megawati, bahwaketika beliau melakukan penelitian di Delta Sungai Mahakam untuk menyusundisertasi doktor beliau pada 1989-1990, saya banyak ikut membantu beliau (padasaat itu Gubernur menjabat Kepala Seksi Ekonomi Bidang Penelitian BappedaKaltim)," ujarnya.

Irianto diundang dalam Rakornas yangberlangsung di Hall 5-6 Indonesia Convention Exhibition Tangerang, Banten ini,sebagai perwakilan eksekutif. Seperti diketahui, Irianto merupakan Gubernuryang salah satu partai pengusungnya dari PDI Perjuangan. Rakornas yang dihadirilangsung oleh Presiden Joko Widodo, bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla inidilakukan dalam rangka sinergi tiga pilar partai. Yaitu, struktur, legeslatifdan eksekutif. Dengan mengambil tema: 'Berdikari untuk Indonesia Raya' dan subtema, 'Ekonomi Goyong Royong dalam Praktek'. Di sela kegiatan ini, juga adapameran keberhasilan pemerintah daerah dari PDI Perjuangan. Meliputi di bidangpertanian, peternakan, perikanan, teknologi tepat guna dan lainnya.