Jakarta (ANTARA) - Dewan Unit Integritas Atletik (AIU) pada Rabu merekomendasikan pengusiran Federasi Atletik Rusia (RUSAF) karena tidak menyesal telah melakukan rangkaian panjang pelanggaran antidoping.
Dewan AIU sudah membuat rekomendasi kepada Dewan Atletik Dunia atau World Athletics setelah mengkaji jawaban RUSAF terhadap rangkaian pelanggaran aturan antidoping pada November.
RUSAF sudah dihentikan sementara oleh World Athletics sejak 2015, karena doping yang tersebar luas dan menutup-nutupi pelanggaran.
Baca juga:Virus corona paksa kejuaraan dunia atletik indoor ditunda 2021
AIU, unit independen yang didirikan oleh badan otoritas internasional atletik pada 2017 demi menangani semua masalah integritas, sebelumnya sudah melarang tujuh orang termasuk Presiden Federasi Dmitry Shlyakhtin dalam sebuah investigasi berkaitan dengan pelanggaran yang dilakukan atlet lompat tinggi Rusia Danil Lysenko.
Dewan AIU mengungkapkan bahwa sanksi-sanksi sebelumnya gagal mencegah RUSAF untuk tidak lagi melakukan pelanggaran dan mendesak Dewan Atletik Dunia guna mendenda federasi atletik Rusia sebagai bagian dari "konsekuensi seberat mungkin".
AIU juga merekomendasikan untuk mempertahankan larangan sementara kepada atlet-atlet netral resmi dari program Rusia sampai tuntutan ditentukan, demikian Reuters.
Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Budisantoso Budiman