Bebas penjara, siaran Instagram Tekashi69 cetak rekor

id Tekashi69

Bebas penjara, siaran Instagram Tekashi69 cetak rekor

Bebas dari penjara, siaran Instagram Tekashi69 cetak rekor

Jakarta (ANTARA) - Rapper Tekashi69 yang baru saja bebas dari kurungan penjara, tampil menyapa penggemarnya melalui siaran langsung (live) di Instagram dan memecahkan rekor dengan dua juta orang yang menyaksikan siarannya.

Pencapaian ini mengalahkan rekor Instagram sebelumnya yang dipegang oleh Drake dan Tory Lanez, yang mengumpulkan lebih dari 310 ribu penonton pada bulan Maret, dan siaran Babyface bersama Teddy Riley yang menarik sekitar 500 ribu penonton bulan lalu.

Dilansir AFP, Sabtu, melalui siaran tersebut, Tekashi69 mempromosikan lagu terbarunya dan melakukandiss(ejekan) bagi para pembencinya (haters).

Penyanyi rap bernama asli Daniel Hernandez itu juga merayakan ulang tahunnya yang ke-24, tepat beberapa minggu setelah pembebasannya dari penjara karena virus corona yang menyebar dengan cepat.

Baca juga:Tekashi69 dihukum 2 tahun penjara, mengaku bersalah sambil menangis

Baca juga:Nicki Minaj beri dukungan untuk Tekashi69


Tekashi dijatuhi hukuman dua tahun penjara pada Desember karena tuduhan pemerasan, senjata api dan perdagangan narkoba. Ia menjalani sisa hukumannya hingga Agustus di bawah pengawasan pemerintah.

Itu tidak menghentikan artis yang dikenal dengan tato wajah dan kepang warna-warni itu merilis lagu pasca-penjara pertamanya "Gooba", sambil memberikan kesaksiannya terhadap mantan rekan-rekannya.

Rapper dengan nama lain 6ix9ine itu menerima hukuman ringan setelah menyetujui kesepakatan pembelaan yang mengharuskannya mengambil sikap melawan anggota Nine Trey Gangsta Bloods.

Selama tiga hari kesaksian, Tekashi dengan santai merinci segala hal mulai dari seranganganghingga jaringan kepemimpinan organisasi dan afiliasigang rapperlain termasuk Jim Jones dan Cardi B.

Sikapnya yang mau kerja sama menghindarkannya dari kemungkinan hukuman seumur hidup.

"Kalian tidak akan pernah bisa bekerja sama dengan pemerintah dan sekali lagi -- aku adalah legenda yang hidup," kata rapper itu saat pemirsanya mencapai angka dua juta.

Dalam kata-katanya yang kasar, Tekashi mengungkapkan keputusannya untuk bekerja sama dengan otoritas federal dan berterima kasih kepada hakim karena membiarkannya pulang.

Dia menutup rekaman langsung dengan mengatakan,"Aku menghargai setiap hal kecil dan aku tidak melakukan kesalahan apa pun."

"Aku tidak butuh semua keributan itu. Aku artis terbesar di ... dunia," kata dia lalu menutup siarannya.

Baca juga:Polisi punya bukti kuat rapper Tekashi69 terlibat perampokan

Baca juga:Penahanan rapper Tekashi69 dipindahkan karena alasan keamanan

Baca juga:Video penembakan di lokasi syuting Kanye West, Tekashi69 beredar
Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Alviansyah Pasaribu