Hari Kartini merupakan momentum menuju kesetaraan

id Pemprov

Hari Kartini merupakan momentum menuju kesetaraan

Gubernur Kalimantan Utara, Zainal Arifin Paliwang bersama Ketua TP-PKK Provinsi Kaltara Rachmawati Zainal pada Puncak Acara Kartini 2022 di Ruang Serbaguna Gedung Gadis Tanjung Selor, Bulungan, Kamis (21/4). ANTARA/HO - Dinas KISP Provinsi Kaltara.

Tarakan (ANTARA) - Gubernur Kalimantan Utara, Zainal Arifin Paliwang mengatakan bahwa
momentum peringatan Hari Kartini ke-144 menjadi momentum menuju kesetaraan hak dan kesempatan untuk perempuan dan laki-laki.

“Peringatan Hari Kartini pada hari ini saya harapkan dapat mendorong seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat luas untuk memberikan perhatian dan pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor pembangunan,” kata Zainal pada Puncak Acara Kartini 2022 di Ruang Serbaguna Gedung Gadis Tanjung Selor, Bulungan, Kamis.

Agenda tersebut juga dirangkai dengan pemberian penghargaan kepada perempuan berjasa dan berprestasi di bidang Pendidikan, Sosial Budaya, Kesehatan, Pertanian dan Lingkungan Hidup Kab/Kota di seluruh Indonesia oleh Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE-KIM).

Gubernur berharap melalui peringatan Hari Kartini dapat menginspirasi perempuan untuk terus mencintai dirinya dan mengembangkan daya cipta dan kreativitas tanpa batas untuk membangun negeri dengan tetap tidak mengurangi peran wanita dalam keluarganya.

“Semoga para perempuan yang ada di Kalimantan Utara bisa menjadi wanita yang hebat, kreatif, inspiratif dan memotivasi untuk lingkungan sekitar dan keluarga,” kata Zainal.

Sementara itu, Ketua TP-PKK Provinsi Kaltara Rachmawati Zainal, S.H. dan Para perempuan hebat penerima Penghargaan Perempuan Berjasa dan Berprestasi dari Kab/Kota di Provinsi Kalimantan Utara serta tamu undangan lainnya.
Baca juga: Pembangunan pos merupakan wujud kehadiran negara di perbatasan