Pedalaman Kaltara Banjir

id ,

Pedalaman Kaltara Banjir

Banjir di pedalaman (Datiz)

Tanjung Selor (Antara News Kaltara) - Pedalaman Sungai Kayan, dan Sungai Bahau Kalimantan Utara banjir menyebabkan aktifitas warga terhambat.
Dilaporkan di Tanjung Selor, Sabtu banjir terparah sekitar satu meter dalam rumah warga terjadi di beberapa desa Kecamatan Long Peso, dan Long Pujungan, Kabupaten Bulungan.
Luapan banjir dari hulu Sungai Kayan dan Sungai Bahau kini mulai merendam beberapa titik di kawasan hilir Sungai Kayan hari ini.
Rendaman air kini tampak terjadi di beberapa titik di Kota Tanjung Selor dan beberapa Kecamatan Tanjung Palas, Kabupaten Bulungan. Banjir cukup tinggi terjadi di kawasan Kampung Arab, Kota Tanjung Selor.
Bahkan, beberapa rumah warga tergenang air sebatas mata kaki. Di kawasan pedalaman banjir terparah di beberapa desa Long Peso dan Long Pujungan menyebabkan warga mengungsi karena ketinggian mencapai satu meter dalam rumah dua hari lalu.
Banjir di pedalaman dilaporkan telah berangsur surut namun buangan air itu kini melimpah ke kawasan hilir. Banjir akibat tingginya curah hujan di pedalaman.
Dikhawatirkan banjir kembali naik jika hujan dengan intensitas dan curah tinggi di pedalaman dalam beberapa hari ini.
Khusus di kawasan perkotaan buangan air di pedalaman juga pertepatan pasangnya air laut. Warga di perkotaan diharapkan mewaspadai jika luapan air terus meningkat.
Maraknya pembukaan lahan di kawasan pedalaman Sungai Kayan untuk perkebunan sawit diperkirakan salah satu faktor mengapa kini Kalimantan Utara rawan banjir.
Padahal dulunya bannjir hanya terjadi dalam siklus waktu tertentu misalnya lima atau 10 tahunan kini setiap musim
hujan banjir bisa melanda beberapa kawasan pedalaman dan perkotaan di provinsi termuda atau ke-34 itu.




Check All Clear All Total =1