KJRI KK pameran budaya dan kuliner Indonesia pada 16 Agustus

id kjri kk, pameran budaya, pertunjukan seni budaya,lintasan deasoka, kota kinabalu, negeri sabah, malaysia

KJRI KK pameran budaya dan kuliner Indonesia pada 16 Agustus

Konsul Jenderal RI Kota Kinabalu, Krisnha Djelani

Nunukan (ANTARA) - Konsulat Jenderal RI Kota Kinabalu dalam menyambut HUT RI 2019 dijadwalkanmenggelar pertunjukan dan pameran budaya serta kuliner Indonesia pada 16 Agustus 2019 di Sabah, Malaysia.

"Pertunjukan dan pameran budaya ini terbesar di Sabah dengan tagline Indonesia Street Fest, " ujar Konsul Jenderal RI Kota Kinabalu, Krisnha Djelani di Kinabalu, Rabu.

Dalam siaran persnyadisebutkan bahwa pertunjukan budaya disertai kuliner produk Indonesia dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI.

Kegiatan ini digelar pada Jumat (16/8) mulai pukul 17.30 hingga 23.00 waktu setempat dengan lokasi di Lintasan Deasoka, Gaya Street Kota Kinabalu.

Krisnha menuturkan bahwa akan menggratiskan biaya masuk bagi pengunjung sehingga mengajak WNI menghadiri karena disertai persembahan tarian, musik amgklung, pencak silat dan pelatihan pembuatan batik khas Indonesia.

Selain pertunjukan, panitia pelaksana juga menyediakan berbagai produk kuliner dari berbagai restoran Indonesia antara lain
Bakso, soto, ayam penyet, nasi padang, bakmi ayam, rujak petis, dan gado-gado.

"Acara ini hanya berlangsung satu malam saja dan besoknya upacara HUT RI ke 74," kata Krisnha.
Baca juga: Pimpin Rapat Staf, Gubernur Ingin Matangkan Persiapan HUT RI
Baca juga: Pupuk Indonesia Rayakan HUT Di Tapal Batas