Pelari Kalimantan Utara sapu bersih juara Siaga Run 5K di Kaltim

id KEJUARAAN, LARI, KALIMANTAN UTARA,KALIMANTAN TIMUR, TANJUNG SELOR,BERAU

Pelari Kalimantan Utara sapu bersih juara Siaga Run 5K di Kaltim

Tiga pelari asal Kalimantan Utara, Elvin Silaban (tengah), Risam Philipus (kiri), dan Meilani Dwi Utari (dua kanan) memperlihatkan tropi usai ketiganya memenangi kejuaran lari lima kilometer “Siaga Run 5K” di Kabupaten Berau Kalimantan Timur. (ANTARA/HO-TJS RUNNERS)

Tanjung Selor (ANTARA) - Pelari asal Kalimantan Utara menyapu bersih juara dalam turnamen lari lima kilometer bertajuk“Siaga Run 5K”yang digelar oleh perusahaan batu bara PT Berau Coal di Kabupaten Berau Kalimantan Timur.

"Kegiatan itu dalam rangka menyemarakkan Bulan K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) Nasional 2023 di Kabupaten Berau Kalimantan Timur," kata Ketua Komunitas Tanjung Selor Runners, Herman di Tanjung Selor, Minggu.

“Pelaksanaan pada Sabtu 11 Maret 2023. Ini suatu kebanggaan untuk kami karena juara satu, dua, dan tiga kategori umum woman dimenangkan dari perwakilan Provinsi Kalimantan Utara,” kata Herman

Herman menyampaikan apresiasi luar biasa kepada Berau Coal telah menyelenggarakan kejuaraan ini sehingga talenta-talenta pelari dapat disalurkan secara positif.

Diharapkan kegiatan ini memberi dampak positif kepada seluruh komunitas lari di Kalimantan Utara dan Kalimantan Timur.

Pelari asal Kota Tarakan Elvin Silaban berhasil finis pertama dalam kejuaraan ini. Disusul pelari asal Kabupaten Bulungan, Risam Philipus. Pelari asal Kabupaten Tana Tidung atas nama Meilani Dwi Utari keluar sebagai juara tiga meski usianya masih 10 tahun.

"Siaga Run 5K" dilaksanakan di Tepian Head Office Berau Coal, Sabtu (11/3/2023) pagi. Kegiatan ini dibuka oleh Asisten I Pemkab Berau M Hendratno.

Kejuaraan ini bagian kampanye gerakan hidup sehat di lingkungan perusahaan dan lingkungan masyarakat. Mengangkat tema “Siaga Saling Menjaga” kejuaraan terbuka untuk umum.

Operation & HSE Director PT Berau Coal, Arief Wiedhartono menyampaikan kejuaraan setiap tahun dilaksanakan dan sudah berlangsung selama lima kali dan tujuan internal dari kegiatan ini adalah kesehatan.

Melihat antusiasme masyarakat yang jumlahnya hampir mencapai ribuan peserta, maka ke depan akan dibuat kejuaraan yang lebih meriah. Tempat pariwisata bisa digabungkan dengan olahraga sehingga wisatawan bisa lebih banyak mengikuti kejuaraan seperti ini.

“Ke depan bisa kita bikin event yang lebih meriah lagi. Saya kira banyak spot wisata yang sangat bagus,” ungkapnya.