Polres Malinau perkuat sinergi dengan warga agar pilkada aman

id Pilkada, Malinau

Polres Malinau perkuat sinergi dengan warga agar pilkada aman

Ilustrasi - Kapolres Malinau AKBP Heru Eko Wibowo (lima kiri depan) berfoto bersama jajaran komisioner KPU Kaltara dan KPU Malinau pada kegiatan pelantikan dan bimtek panitia pemilihan kecamatan (ppk) di Malinau, Minggu (19/5/2024). (ANTARA/HO-Polres Malinau)

Tanjung Selor (ANTARA) - Kepolisian Resor (Polres) Malinau memperkuat sinergitas dan kerja sama dengan masyarakat untuk mewujudkan keamanan pada tiap tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Malinau 2024 yang saat ini prosesnya tengah berlangsung.

“Tugas Polri menjaga keamanan akan berjalan optimal jika dibarengi sinergitas dengan masyarakat,” tutur Kapolres Malinau AKBP Heru Eko Wibowo di Malinau, Senin.

Kapolres optimistis, sinergitas Polri dan masyarakat akan meningkatkan efektivitas penegakan hukum. Dan menurutnya, Polri memiliki keterbatasan dalam menjangkau seluruh wilayah dan mengawasi setiap individu.

Dengan bekerja sama masyarakat, Polri dapat memperoleh informasi penting dan bantuan dalam mencegah dan menindaklanjuti setiap potensi yang dapat mengganggu amannya proses pilkada.

Menurutnya, sinergi dengan masyarakat juga akan membangun kepercayaan publik. Masyarakat akan merasa lebih aman dan terlindungi ketika mereka merasa dilibatkan dalam upaya menjaga keamanan.

“Tak kalah penting, sinergitas itu membantu menyelesaikan konflik dan perselisihan di masyarakat dengan lebih cepat dan efektif,” ujarnya.

Ia menegaskan, Polri dapat berperan sebagai mediator dan fasilitator dalam menyelesaikan konflik, sedangkan masyarakat dapat membantu meredakan ketegangan dan membangun perdamaian.

Kapolres mengatakan, ketika masyarakat terlibat dalam menjaga keamanan, mereka akan memiliki rasa tanggung jawab yang lebih besar untuk menciptakan lingkungan yang aman dan tertib. Hal ini dapat membantu mengurangi tingkat kriminalitas dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Sinergitas Polres dan masyarakat Malinau dibuktikan dengan melibatkan masyarakat dapat dalam kegiatan patroli bersama dengan Polri untuk menjaga keamanan lingkungan mereka. Masyarakat juga dapat melaporkan informasi terkait tindak kriminal atau potensi gangguan keamanan kepada pihak Polri.

"Hingga sejauh ini, kerja sama antara KPU Kabupaten Malinau, bawaslu, petugas ad hoc lainnya dan seluruh lapisan masyarakat mampu membuat situasi aman dan kondusif khususnya pada tahapan Pilkada seperti ini,” demikian Kapolres Malinau.