Tarakan (ANTARA) - Pengurus Bhayangkari Pusat Mengunjungi Tempat PengrajinProduksi Pekerja Disabilitas Dalam Rangka HKGB ke-72
Dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) yang ke-72 Rombongan Pengurus Bhayangkari Pusat (MABES POLRI) berkunjung ke tempat pengrajin batik yang merupakan pekerja disabilitas di Tarakan, Sabtu (14/09/2024).
Kunjungan ini sekaligus memberikan bantuan berupa alat membatik untuk membantu meringankan aktivitas para pekerja disabilitas dalam hal membatik. Dengan diberikannya alat bantu membatik ini, Pengurus Bhayangkari Pusat berharap supaya dapat dimanfaatkan dengan baik dan dapat membantu kegiatan rutinitas sehari-hari sebagai pelukis batik.
Kegiatan ini juga menambah wawasan para Bhayangkari dan menjalin silaturahmi dengan para pekerja disabilitas serta mengenltahui corak khas batik dari seluruh Kalimantan yang beragam motif buatan pekerja disabilitas.
Pengurus Bhayangkari Pusat sangat mendukung pekerjaan yang ditekuni oleh para pekerja batik disabilitas ini, karena menurutnya, dengan adanya tempat pekerja disabilitas ini dapat memberikan ilmu membatik yang nantinya dapat dijadikan sebuah peluang usaha membatik bagi anggota atau keluarga anggota yang mengalami kekurangan fisik dan mental.
Tak sampai disitu, Para Bhayangkari juga ikut melukis batik yang sudah ditenun dan siap dilukis. Membatik adalah hal yang tidak bisa sembarang dilakukan dan hanya untuk orang-orang yang mempunyai keterampilan khusus agar bisa memberi hasil yang terbaik. Mereka juga berharap para pekerja disabilitas ini bisa menjadi sumber motivasi dan semangat hidup bagi orang-orang yang tidak berkekurangan (normal) untuk terus berjuang dalam hidupnya dan mengejar apa yang mereka impikan.
Acarapun dilanjutkan dengan saling bersalaman dengan pengusaha batik dan para disabilitas setelah itu diakhiri dengan foto bersama.
Baca juga: Ketua Umum Bhayangkari Berkunjung ke Mako Satbrimob Polda Kaltara Dalam Rangka HKGB ke-72
Baca juga: Bhayangkari Peduli, Kunjungi Anak Personel Polri Penderita Hidrosefalus Di Kota Tarakan
Berita Terkait
Wakapolda Kaltara Menghadiri Launching Gugus Tugas Polri Untuk Mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional
Kamis, 21 November 2024 8:15
Kegiatan Patroli Perintis Presisi Direktorat Samapta Polda Kaltara Dalam Rangka Kegiatan Harkamtibmas dan Mencegah Gangguan Kamtibmas
Rabu, 20 November 2024 7:00
Minggu Kasih Polda Kaltara: Kepolisian dan Masyarakat Bersinergi Menjaga Ketertiban dan Keamanan di Tengah Pesta Demokrasi
Senin, 18 November 2024 8:09
Komunitas Bhayangkara Runners Polda Kaltara Mengikuti Lomba Beach Run 5Km
Senin, 18 November 2024 7:40
Ditpolairud Polda Kaltara Gelar Bakti Kesehatan Pengobatan Gratis dan Perpustakaan Terapung Dalam Rangka HUT ke-74 Polairud Tahun 2024
Jumat, 15 November 2024 21:50
Polda Kaltara menebar benih lele dalam mendukung swasembada pangan
Jumat, 15 November 2024 20:02
Polda Kaltara Laksanakan Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Kaltara Tahap II Tahun 2024
Jumat, 15 November 2024 19:37
Polda Kaltara Gelar Binrohtal Rutin Guna Perkuat Keimanan dan Ketaqwaan Personel
Jumat, 15 November 2024 11:04