Tanjung Selor (ANTARA) - Bupati Bulungan Syarwani dalam rapat staf bersama kepala dinas meminta agar kebutuhan pokok saat Ramadan dan jelang Idul Fitri cukup dan dengan harga stabil.
"Perangkat daerah terkait seperti Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Pertanian, serta Dinas Perindagkop koordinasi dengan pelaku usaha memastikan stok dan harga barang pokok stabil," ujar Syarwani di Tanjung Selor, Senin.
Bupati juga meminta instansi tersebut meningkatkan koordinasi dengan kepolisian, Bulog, distributor dan produsen bahan pokok untuk memastikan pasokan cukup.
Menurutnya, perlu untuk memastikan stok yang memadai terhadap setiap bahan pokok untuk mengantisipasi lonjakan permintaan.
Pada rapat di kantor bupati, Senin (3/3/), Bupati Bulungan juga menindaklanjuti arahan Presiden RI terkait pembangunan 60 ribu Koperasi Unit Desa (KUD) tahun ini. Ia berharap program ini dapat dioptimalkan di Bulungan dengan menggunakan Alokasi Dana Desa (ADD).
"ADD dapat digunakan untuk permodalan koperasi, termasuk untuk menyerap hasil produksi pangan dari petani," jelasnya.
Oa mengatakan, selama mengikuti retreat, Bupati Syarwani juga menjalin komunikasi dengan kepala daerah lain untuk menjajaki kemungkinan kerja sama.
Ia mencontohkan kerjasama dengan Kabupaten Luwu Utara sebagai sentra produksi cokelat dan Kabupaten Pinrang sebagai sentra penghasil beras.
Bupati, didampingi Wakil Bupati Kilat dan Sekretaris Daerah Risdianto, meminta agar optimalisasi lahan pertanian terus dilakukan, misalnya dengan menggabungkan dengan perikanan.
Hal ini sejalan dengan alokasi perluasan lahan pertanian seluas delapan ribu hektare dari Pemerintah Pusat dan visi kabupaten yang berdaulat pangan.
Bupati mengajak seluruh ASN Pemkab Bulungan untuk bersama-sama menjaga dan membangun daerah.
Ia menyadari bahwa tidak semua ASN memiliki pandangan yang sama, namun ia menekankan pentingnya komitmen untuk membangun daerah dan melayani masyarakat.