Wisata Pantai Padat

id wisata pantai kaltara

Wisata Pantai Padat

wisata pantai libur natal 2017 wisata pantai padat

Tanjung Selor (Antaranews Kaltara) - Wisata pantai jadi favorit warga Kalimantan Utara dalam mengisi libur Natal 2017, seperti terlihat di Pantai Tanah Kuning dan Pantai Mangkupadi, Kabupaten Bulungan, Kaltara.


Dilaporkan bahwa ribuan warga sejak Selasa pagi, warga tampak memadati pantai berpasir putih dengan ombak cukup tenang itu.

Alasan warga berlibur ke pantai karena jaraknya yang tidak terlalu jauh dari pusat Kota Tanjung Selor --Ibu Kota Kalimantan Utara-- serta jalan yang sudah hampir semua beraspal.

Dari sekitar 60 Km jarak pantai dari pusat kota hampir 80 persen sudah beraspal mulus sisanya agregat sehingga sebagian pengunjung terlihat mendatangi obyek wisata tersebut menggunakan sepeda motor.

Dua pantai yang berdekatan itu belum dikelola secara profesional, sehingga warung-warung warga yang terbuat dari tenda memenuhi sebagian kawasan pantai.

Beberapa warga setempat berisiatif membuat ruang ganti dan WC seadanya namun tidak mengurangi minat warga mendatangi kawasan itu.

Sebagian warga terlihat membawa peralatan memasak karena mudah mendaparkan bebagai jenis ikan segar dari desa nelayan yang tidak jauh dari pantai.

Seorang pengunjung, Dewi, warga Tanjung Selor mengaku bahwa jika dikelalo dengan baik bukan tidak mungkin obyek wisata itu bisa kian terkenal dan banyak dikunjungi.

"Keindahan tidak kalah dengan pantai lain di Indonesia yang sudah punya nama termasuk di Bali namun sayangnya infrastruktur masih minin, semoga pemerintah dan swasta menangkap peluang ini dengan memenuahi pantai di Kaltara ini," katanya.