Pembangunan Fisik Guest House Capai 29,78 persen

id Permbangunan, FIsik, Guest, House

Pembangunan Fisik Guest House Capai 29,78 persen

GUEST HOUSE : Gubernur Kaltara, Dr H Irianto Lambrie saat meninjau progres pembangunan Guest House Provinsi Kaltara perwakilan Kota Tarakan, Minggu (13/10) pagi. (humasprovkaltara)

Tarakan (ANTARA) - Pembangunan Guest House Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) perwakilan Kota Tarakan telah mencapai 29,78 persen. Pada tapak lokasi pembangunan yang berada di Jalan Reformasi/Anggrek Kelurahan Karang Harapan, Kecamatan Tarakan Barat ini, sedang dilakukan sejumlah pekerjaan. Diantaranya pemancangan, pondasi, pematangan lahan dan pabrikasi besi baja berat untuk gedung bagian utama hall. Ini disampaikan Gubernur Kaltara D H Irianto Lambrie, usai meninjau lokasi lahan pembangunan Guest House Provinsi Kaltara, Minggu (13/10) kemarin.

Dijelaskan Gubernur, pendanaan bangunan tersebut dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Kaltara Tahun Anggaran 2019. “Ini pengerjaan tahap pertama, sesuai dengan kontrak nilainya mencapai Rp 22,7 miliar, dan diinformasikan oleh Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPR-Perkim) Kaltara akan selesai pada akhir 2019,” ungkap Irianto.

Secara fisik, Guest House akan berlantai 1 dengan 4 bangunan berbeda fungsi. Bangunan I untuk ruang VVIP, bangunan II untuk ruang VIP, bangunan III untuk tamu, dan bangunan IV untuk hall atau ruang pertemuan. Luas lahannya sendiri, mencapai 120 ribu meter persegi yang merupakan lahan eks Samsat Provinsi Kaltim (Kalimantan Timur). “Saat ini pengerjaannya fokus pada pekerjaan struktur dan pengerjaan pada atap bangunan. Untuk lahan tidak ada masalah, karena telah dihibahkan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara. Jadi, secara legitimasi sudah milik Pemprov Kaltara, asetnya,” tutup Irianto.