Sepuluh orang tewas korban tanah longsor di Tarakan

id longsor

Sepuluh orang tewas korban tanah longsor di Tarakan

Salah satu korban tanah longsor yang ditemukan meninggal dunia atas nama Wagimin di wilayah Jalan Matahari, Kampung Sikip, Tarakan, Senin (28/9). Dokumen Satpol PP - PMK Tarakan

Tarakan (ANTARA) - Sebanyak sepuluh orang diperkirakan tewas korban tanah longsor yang terjadi di tiga lokasi di Tarakan, Senin dini hari.

"Laporan sementara yang kita terima ada sepuluh orang korban dari Jalan Matahari, Juata Permai dan Gunung Selatan," kata Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP - PMK) Tarakan, Hanip Manisan saat dihubungi Antara, Senin.

Dijelaskannya data sementara di wilayah Gunung Selatan ada tiga korban, Kampung Sikip ada tiga korban dan Juata Permai ada empat orang.

"Telah terjadi tanah longsor di wilayah Kelurahan Juata Permai RT 17 Kecamatan Tarakan Utara diperkirakan bencana terjadi sekitar jam 01.30 Wita," kata Hanip.

Berdasarkan data Polsek Tarakan Utara ada korban yang tewas di Kelurahan Juata Permai RT. 17 yakni Piter Pati (38) jenis kelamin laki - laki, Ana (40) jenis kelamin perempuan, Gonza (8) jenis kelamin laki - laki dan Ariel (10) jenis kelamin laki - laki.

Sedangkan korban luka - luka atas nama Intan (14) jenis kelamin perempuan, Yacobus Tani (40) jenis kelamin laki - laki dan Emi (45) jenis kelamin perempuan. Para korban dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan.
Baca juga: Pemkot Tarakan antisipasi bencana tanah longsor
Baca juga: Banjir Papua Barat, tiga meninggal