Tarakan (ANTARA) - Seorang penumpang korban insiden KM Safina bernama Hamzah (34) ditemukan meninggal dunia setelah hari ketiga pencarian.
"Tim SAR Gabungan telah berhasil menemukan korban dalam kondisi meninggal dunia di sekitar perairan Tanjung Pasir, Bulungan," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Tarakan, Amiruddin di Tarakan, Kalimantan Utara, Minggu.
Korban Hamzah yang berasal dari Toli Toli, Sulawesi Tengah ditemukan pada koordinat 3°14'50.22"U117°36'19.50"T Sekitar 4,11 NM dari lokasi kejadian ke arah Utara.
Amiruddin menjelaskan setelah dilakukan evakuasi ke pelabuhan Perikanan Tengkayu I, Tarakan.
"Selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Tarakan untuk dilakukan otopsi," katanya.
Setelah dilakukan pengecekan kesamaan dari pelapor yang merupakan keluarga korban. Dimana pada informasi awal korban menggunakan baju pink sesuai dengan jenazah yang ditemukan.
"Untuk selanjutnya korban langsung diserahkan ke pihak keluarga," kata Hamzah.
Insiden di KM Safina 2 berawal dari seorang penumpang berinisial T yang mengamuk menggunakan badik menyebabkan lima penumpang lain terluka.
Kapal kayu pengangkut barang dari Toli Toli tujuan Tarakan, dimana tersangka T mengamuk setelah menolak ditawari minuman keras dan dihina, akibatnya cekcok dan terjadi insiden tersebut.
Baca juga: Danlantamal XIII Tinjau Latsarda di Pantai Amal Tarakan
Berita Terkait
Pangdam VI/Mulawarman Kerahkan Bantuan Pencarian Pesawat Smart Aviation
Sabtu, 9 Maret 2024 8:05
Pencarian Pesawat Smart Aviation Menggunakan Heli Bell Kodam VI/Mulawarman
Jumat, 8 Maret 2024 21:36
Popprov Kaltara Mulai Dihelat, Ajang Pencarian Bibit Atlet
Sabtu, 18 November 2023 19:13
Dua Tewas Korban Kecelakaan Ketinting Akibat Cuaca Buruk di Bulungan
Sabtu, 11 November 2023 19:56
Basarnas Mencari Dua Pelajar Tenggelam di Sungai Juwata Tarakan
Minggu, 1 Oktober 2023 20:09
Kapolri pastikan proses pencarian kru helikopter P-1103 dilakukan maksimal
Selasa, 29 November 2022 5:38
Polri: Interpol telah terbitkan "yellow notice" pencarian anak Ridwan Kamil
Kamis, 2 Juni 2022 12:17
Kecelakaan kapal di bulungan, dua korban dalam pencarian
Senin, 30 Mei 2022 17:46