Kasus Terkonfirmasi Positif COVID-19 Bertambah 528 Orang di Kaltara

id Covid

Kasus Terkonfirmasi Positif COVID-19 Bertambah 528 Orang di Kaltara

Warga Tarakan mendapatkan pemberian vaksin COVID-19 pada kegiatan vaksinasi massal yang dilaksanakan TNI. ANTARA/Susylo Asmalyah.

Tarakan (ANTARA) - Penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 bertambah 528 orang dan jumlah kumulatif terkonfirmasi menjadi 21.962 orang di Kalimantan Utara.

Berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kaltara di Tanjung Selor, Bulungan, Senin bahwa penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 menyebar kabupaten/kota di Tarakan sebanyak 212 orang, Nunukan sebanyak 100 orang, Tana Tidung sebanyak 14 orang dan Bulungan sebanyak 202 orang.

Sedangkan jumlah pasien yang sembuh bertambah 229 orang dengan jumlah kumulatif sebanyak 16.169 orang yang menyebar di kabupaten/kota yakni Tarakan sebanyak 75 orang, Nunukan sebanyak 64 orang, Tana Tidung sebanyak lima orang dan Bulungan sebanyak 85 orang.

Kasus kematian alami penambahan sebanyak tujuh orang di Kaltara yang menyebar di Tarakan sebanyak empat orang, Nunukan sebanyak dua orang dan Bulungan sebanyak satu orang.

Saat ini jumlah kumulatif kasus kematian akibat COVID-19 di Kaltara sebanyak 362 orang yang menyebar di kabupaten/kota yakni Tarakan sebanyak 185 orang, Malinau sebanyak 32 orang, Nunukan sebanyak 57 orang, Tana Tidung sebanyak tujuh orang dan Bulungan sebanyak 81 orang.
Baca juga: Kasus Positif COVID-19 Bertambah 171 di Bulungan
Baca juga: Kasus Pasien Positif COVID-19 Bertambah 233 Orang di Tarakan