Tarakan (ANTARA) - Atlet angkat berat asal Kalimantan Utara, Hardi saat ini terus meningkatkan latihan di pemusatan latihan di GOR Sempaja, Samarinda, Kalimantan Timur untuk laga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua pada 2 - 15 Oktober 2021.
"Saat ini fokus latihan di Samarinda, semua atlet angkat berat di Kaltara," kata Hardi saat dihubungi dari Tarakan, Kalimantan Utara, Senin.
Dia yang turun di kelas 120 kg berlatih hampir setiap hari dengan jadwal sehari dua kali pada pagi hari mulai pukul 08.00 - 11.00 WITA dan sore hari pada pukul 16.00 - 18.00 WITA.
Selain itu, atlet kelahiran Sandakan, Malaysia tahun 1990 ini juga mengatur pola makan dan waktu istirahatnya.
Sebelum dilakukan pemusatan latihan Hardi yang asal Tarakan ini berlatih di Stadion Datu Adil Tarakan.
Sudah delapan tahun petugas keamanan di kantor PT. Telkom, Tarakan menekuni olahraga angkat berat. Sudah banyak medali yang diraihnya dari mulai angkat berat yunior.
"Terakhir medali perunggu didapat dari Pra PON pada 2019, setelah itu karena pandemi tidak ada lagi kejuaraan," kata Hardi.
Pada PON di Papua dia targetkan untuk memperbaiki peringkatnya saat ini yang meraih perunggu di Pra PON.
Dia mengungkapkan bahwa semua atlet angkat berat yang berlaga di PON kali ini menonjol, namun yang paling menonjol untuk dilawan yakni atlet angkat berat dari Jawa Barat.
"Lumayan menonjol (atlet) dari Jawa barat, hal ini patokan dari Pra Pon 2019. Belum tahu perkembangannya selama TC (Training Center) ini diundur harusnya setahun setelah Pra PON," kata Hardi.
Pada cabang olahraga angkat berat kontingen Kaltara menurunkan lima atlet yang terdiri tiga puteri dan dua putera.
Untuk puteri akan turun di kelas 47 kg, 57 kg dan 84 kg, sedang putera akan turun di kelas 120 kg dan 120+ kg.
Cabor angkat berat merupakan salah satu yang ditargetkan KONI Kaltara untuk meraih emas pada PON XX di Papua.
Baca juga: PON Papua - Setiap Hari Latihan, Sabri Bertekad Raih Emas Untuk Kaltara
Berita Terkait
PON Papua - Lifter Kaltara Sumbang Satu Medali Perunggu
Kamis, 14 Oktober 2021 20:53
BNI gandeng KONI luncurkan TapCash edisi olah raga PON Papua
Kamis, 14 Oktober 2021 19:17
PON Papua - Kaltara Sabet Satu Emas dan Satu Perak
Rabu, 13 Oktober 2021 20:13
PON Papua - Medali pertama Kaltara diraih dari cabor layar
Rabu, 6 Oktober 2021 18:30
PON Papua - Singal dan Batik Kaltara Turut Meriahkan Pembukaan PON XX
Minggu, 3 Oktober 2021 19:03
PON Papua - Atlet Cabor Atletik Kaltara Terus Matangkan Persiapan Untuk Laga
Minggu, 3 Oktober 2021 17:28
PON Papua - Tarian dari lima wilayah adat meriahkan upacara pembukaan
Minggu, 3 Oktober 2021 7:31
PON Papua - Atlet Kaltara Peraih Emas Bakal Dapat Bonus
Sabtu, 2 Oktober 2021 22:59