Kaltara Bershalawat, Momen Memperbaiki Karakter

id ,

Kaltara Bershalawat, Momen Memperbaiki Karakter

KALTARA BERSHALAWAT : Gubernur Kaltara, Dr H Irianto Lambrie menghadiri Kaltara Bershalawat di Lapangan Agatis, Tanjung Selor, Sabtu (21/10) malam. (dok humas)

Tanjung Selor (Antara News Kaltara) - Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr H Irianto Lambrie berharap momen 'Kaltara Bershalawat', tak hanya bisa memberikan berkah untuk Kaltara. Namun juga dapat menjadi momen untuk memperbaiki diri dan karakter, sebagai upaya membangun Provinsi Kaltara lebih baik.

"Alhamdulillah melalui kesempatan ini saya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersyukur. Rasa syukur itu bukan dalam ucapan, tapi mari kita wujudkan dengan tindakan nyata, yaitu menebar kebaikan untuk sesama," ujar Irianto saat menghadiri acara Kaltara Bershalawat bersama ribuan masyarakat di Lapangan Agatish, Sabtu (21/10) malam.

Seperti diketahui, acara Kaltara Bershalawat untuk kedua kalinya dilakukan di Kota Tanjung Selor ini, menghadirkan kembali Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf. Tampak ribuan umat muslim di Bumi Tenguyun malam itu terlihat memadati lapangan Agatish. "Terima kasih saya ucapkan kepada Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf yang bersedia kembali ke Kaltara untuk memimpin shalawat," ujar Irianto.

Irianto juga mengajak agar seluruh masyarakat Indonesia di Kalimantan Utara, untuk turut serta menjaga kondusifitas Bumi Benuanta-sebutan Kaltara. Sehingga siapapun yang datang ke Kaltara akan merasa aman dan nyaman. Tentu iklim positif seperti itu akan berdampak banyaknya investor yang berniat untuk menanamkan modalnya di Kaltara.

"Melalui indahnya lantunan bersholawat bersama ini, semoga tidak hanya menambah keberkahan, namun juga menjaga Kaltara semakin damai, bersatu untuk Kaltara yang lebih sejahtera," kata Irianto.

"Sebagai umat islam yang merupakan Rahmat bagi alam semesta, umat yang menjaga toleransi, saya mengajak semua untuk saling harga menghargai sesama," tandasnya.