Pemkab Nunukan gagas buka KEK

id KEK, nunukan, pemkab nunukan

Pemkab Nunukan gagas buka KEK

Pemkab Nunukan terkait wacana membuka Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Kantor Bupati Nunukan

Nunukan (Antaranews-Kaltara) - Pemerintah Kabupaten Nunukan, Kaltara menggagas membuka Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) untuk memperlancar perdagangan internasional.
Kabupaten Nunukan yang berada di tapal batas negara dengan Malaysia zona ALKI berpeluang dibentuknya KEK.
Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemkab Nunukan, Robby Nahak Serang di Nunukan, Jumat mengutarakan telah menggelar pertemuan dengan instansi terkait membahas peluang tersebut.

"Pembentukan KEK di Nunukan ini sangat potensial karena indikator-indikator sudah dimiliki," ujar dia.
Indikator yang dimiliki diantaranya letak geoekonomi Kabupaten Nunukan sudah terpenuhi sehingga diwacanakan membentuk tim.
Tim ini nantinya melakukan pengkajian mendalam dalam mewujudkan KEK kedepannya.
Potensi pembentukan KEK ini dapat diwujudkan karena letak Kabupaten Nunukan yang berada di Selat Makassar dan Laut Sulawesi.
Kemudian, posisinya di ujung utara Selat Makassar dan geografisnya dekat dengan negara Malaysia, Brunai Darussalam dan Filipina serta Vietnam dan Hongkong.
Oleh karena berbagai indikator dan potensi yang dimiliki Kabupaten Nunukan patut dijadikan acuan dalam merealisasikan pembentuka KEK.