Tarakan (ANTARA) - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Utara nomor urut tiga, Dr. Yansen TP, M.Si, menyampaikan program kerja dan visi misinya bersama Drs. H. Zainal A Paliwang, S.H,.M.Hum (ZIYAP) untuk memimpin Kaltara semakin dicerna baik oleh masyarakat Kaltara.
Hal ini diungkapkanya usai menghadiri deklarasi Rumah Aspirasi Warga Jawa Kota Tarakan yang siap mendukung ZIYAP pada 9 Desember 2020 mendatang di Tarakan, Senin.
"Apa yang memotivasi beliau-beliau ini membuat sebuah langkah yang sangat luar biasa menurut saya. Pernyataan secara komunitas ini tidak semudah itu. Karena berkaitan dengan soal perbedaan pilihan ini kan sampai menyatukan Soko Jawa ini tentu tidak mudah," kata Yansen.
Dia sangat mengapresiasi dukungan ini dan praktis, adanya dukungan itu memiliki sebuah keyakinan bahwa Zainal-Yansen telah membuat masyarakat menyatu. Sejalan dengan tagline ZIYAP, yakni “Kaltara Rumah Kita”.
“Kenapa akhirnya mereka menyatu dalam pilihan untuk Zainal-Yansen, saya kira apa yang kami tawarkan ke masyarakat itu dicerna baik oleh masyarakat, ini yang saya kira paling penting,” katanya.
Menurutnya, tagline "Kaltara Rumah Kita" itu memiliki magnet tertentu bagi masyarakat yang selama ini merasa ada keraguan dalam pijakannya. Sebab, selama ini situasi yang dibangun oleh pemimpin terdahulu tidak memberi sebuah keyakinan, sebuah keteguhan hati untuk masyarakat sebagai warga bangsa.
“Jadi ini yang saya kira secara pribadi saya yakini bahwa 'Kaltara Rumah Kita' ini betul-betul mengundang semangat masyarakat. Ini saya rasakan bukan hanya di Tarakan saja, tetapi di banyak tempat.
Selain itu, lanjut Yansen, dalam momen Pilkada. Masyarakat yang memilih memang wajib mencari pemimpin yang bisa membawa pentingan rakyat secara merata untuk Kaltara.
Sedangkan Paslon ZIYAP hanya menyampaikan gagasan, sikap, tekad, dan semangat untuk dinilai dan dipilih oleh masyarakat.
Bersama Zainal, ia pun menyebut siap untuk menjaga sekaligus menjalankan amanat dari rakyat untuk Kaltara kedepan yang betul-betul menjadi dasar kehidupan berbangsa.
“Basis kehidupan masyarakat yang majemuk, maju dalam kerangka berpikir, membangun untuk rakyat. Itu yang saya tangkap dari kebersamaan ini,” kata Yansen.
Pada pilgub ini ada tiga pasangan Cagub - Cawagub Kaltara nomor urut satu yakni H. Udin Hiangio - Dr. H. Undunsyah, MH, M.Si (U2OK), nomor urut dua yakni Dr. H. Irianto Lambrie - H. Irwan Sabri, SE (IRAW) dan nomor urut tiga yakni Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, SH, M.Hum - Dr. Yansen TP, M.Si (ZIYAP).
Baca juga: Irianto Sosialisasikan Program Unggulannya Dalam Memimpin Kaltara
Baca juga: Udin Hiangio Blusukan Ke Lingkas Ujung
Berita Terkait
DPD LDII Kaltara Doakan Yansen-Suratno di Pilgub Kaltara
Senin, 11 November 2024 9:01
Libatkan 400 personel Polda Kaltara, pengamanan debat ketiga Pilgub lakukan 3 kali screening
Kamis, 7 November 2024 15:31
Persiapan debat ketiga Pilgub Kaltara, terdapat perbedaan di segmen 3 dan penambahan durasi 6 menit
Kamis, 7 November 2024 15:29
Pengamanan debat Pilgub Kaltara dilakukan berlapis
Kamis, 31 Oktober 2024 17:59
KPU Kaltara usulkan pola berbeda pada debat ketiga Pilgub
Kamis, 31 Oktober 2024 17:56
KPU tetapkan tiga pasang calon ikuti Pilkada Kaltara
Senin, 23 September 2024 6:07
KPU Kaltara ingatkan visi misi Pilkada harus selaras dengan RPJPD
Minggu, 11 Agustus 2024 12:12
Balon gubernur Kaltara kembalikan formulir penjaringan kepada PPP
Rabu, 15 Mei 2024 17:17